Kumpulan Pantun

25+ Pantun Selamat Datang, Singkat dan Mudah Dihafalkan, Sambut Kedatangan Para Hadirin

Deretan pantun selamat datang ini bisa kamu sampaikan untuk menyambut para hadirin dalam acara seminar atau kegiatan formal lainnya.

Freepik
Ilustrasi - Simak deretan pantun selamat datang untuk menyambut para hadirin, singkat dan mudah dihafalkan, Yuk praktikkan. 

TRIBUNKALTARA.COM - Simak kumpulan pantun selamat datang yang singkat dan mudah dihafalkan.

Deretan pantun selamat datang ini bisa kamu sampaikan untuk menyambut para hadirin dalam acara seminar atau kegiatan formal lainnya.

Sebagai contoh, pantun selamat datang ini bisa disampaikan dalam acara penyambutan di kantor, universitas, seminar hingga peresmian suatu produk.

Contoh kumpulan pantun selamat datang ini bisa menjadi tips bagi para pembawa acara atau MC dalam membawakan sebuah acara.

Tidak hanya memberi kesan yang berbeda, kumpulan pantun ini bisa menambah rasa percaya diri di hadapan banyak orang.

Berikut deretan pantun selamat datang selengkapnya yang dihimpun TribunKaltara.com dari berbagai sumber:

1. Petik sekuntum bunga pematang
Bunganya kecil dimakan ngengat
Assalamualaikum selamat datang
Ku sapa hadirin dengan hangat

2. Tanjung Pinang Tanjung Pura
Pantainya indah dekat bandara
Hati senang jiwa gembira
Kita bersua di sebuah acara

3. Jauh pulau dari Malaka
Pergi haji ke Kota Makkah
Dengan Bismillah acara dibuka
Semoga semuanya mendapat berkah

Ilustrasi - Berikut contoh pantun pembuka dan penutup acara, wajib dicoba MC untuk mencairkan suasana dan membangun interaksi dengan audiens.
Ilustrasi - Berikut contoh pantun pembuka dan penutup acara, wajib dicoba MC untuk mencairkan suasana dan membangun interaksi dengan audiens. (Pexels)

Baca juga: Happy Weekend, Kumpulan Pantun Hari Sabtu yang Dijamin Bikin Pasangan Merasa Terhibur

4. Semua tulisan harus dirangkum
Sebelum dikirim ke Kota Belgia
Ku ucapkan assalamualaikum
Untuk hadirin hadirat yang berbahagia

5. Petiklah mangga dengan galah
Jatuh dua menjadi terpencar
Izinkan saya ucapkan bismillah
Semoga acara berlangsung lancar

Kumpulan pantun selamat datang

6. Ingin rasa memakan kari
Kari cendawan batang keladi
Girang rasa tidak terperi
Bertemu rekan yang baik budi

Baca juga: Kumpulan Pantun Permohonan Maaf Menyambut Ramadhan 1444 H, Bagikan ke Kerabat dan Media Sosial

7. Tujuh kereta kita sandarkan
Biar tak lelah mengangkut vanila
Sebelum acara kita lanjutkan
Mari sejenak tundukkan kepala.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved