Liga 1

Bursa Transfer Liga 1, PSIS Semarang Rekrut Pilar Timnas, Suksesor Pratama Arhan di Mahesa Jenar

Kehadiran Haykal Alhafiz, diharap jadi suksesor eks andalan PSIS Semarang, Pratama Arhan.

Editor: Amiruddin
Instagram @haykal_alhafiz
FOTO Haykal Alhafiz saat berseragam Timnas Indonesia yang bersiap mentas di SEA Games 2023. 

TRIBUNKALTARA.COM - Kabar terbaru dari PSIS Semarang pasca BRI Liga 1 musim 2022/2023 usai.

Kali ini PSIS Semarang rekrut pilar Timnas Indonesia yang akan mentas di SEA Games 2023 Kamboja.

Sosok rekrutan anyar PSIS Semarang yang dimaksud adalah Haykal Alhafiz.

Haykal Alhafiz berposisi bek kiri yang diproyeksi menambah kedalaman skuat PSIS Semarang

Kehadiran Haykal Alhafiz, diharap jadi suksesor eks andalan PSIS Semarang, Pratama Arhan.

Sebelum gaet Haykal Alhafiz, PSIS Semarang sudah perpanjang kontrak pilar Mahesa Jenar.

Pilar PSIS Semarang yang perpanjang kontrak seperti Carlos Fortes, Taisei Marukawa, Vitinho, Dewangga, dan pilar lainnya.

Kini Haykal Alhafiz tengah bersama Timnas Indonesia U-22 persiapan SEA Games 2023.

Nama Haykal Alhafiz masuk dalam daftar pemain Timnas Indonesia U-22 yang akan dibawa oleh Indra Sjafri ke SEA Games 2023.

Melansir laman resmi PSIS Semarang pada 22 April 2023, Haykal Alhafiz sebelumnya merupakan pemain dari Elite Pro Academy Persebaya dan meraih juara EPA U20 tahun 2019.

Baca juga: Bursa Transfer Liga 1, Pilar PSIS Semarang Hari Nur Dirumorkan Bakal Cabut, Cek Jawaban Sebenarnya

Kemudian Haykal berlabuh ke klub Liga 2, Persikab Kabupaten Bandung dan setelah Liga 2 vakum di tahun 2023, pemain berusia 22 tahun ini justru mendapat panggilan Timnas U22 untuk persiapan SEA Games.

Di Timnas U22, pada tiga laga uji coba terakhir menghadapi Bhayangkara FC dan dua kali melawan Lebanon, Haykal Alhafiz selalu mendapatkan menit bermain dari pelatih Indra Sjafrie.

Dalam laga hadapi Bhayangkara FC dan Lebanon di pertandingan pertama, pemain kelahiran Sidoarjo ini bermain sebagai starting XI dan mencatatkan satu assist saat hadapi Bhayangkara FC.

Kini Haykal direkrut PSIS dan diharapkan mampu menjadi tulang punggung klub Ibukota Jawa Tengah ini di posisi bek kiri.

“Haykal kami umumkan sebagai rekrutan pertama PSIS musim ini.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved