Liga Inggris
Man United Bersedia Lepas Zirkzee ke AC Milan, Ini Syaratnya
Man United bersedia melepas Joshua Zirkzee ke AC Milan dengan syarat Ruben Loftus-Cheek bisa diboyong ke Old Trafford.
Ringkasan Berita:
- Man United bersedia melepas Zirkzee ke AC Milan dengan satu syarat
- AC Milan membutuhkan jasa Zirkzee untuk menambah daya gedor tim yang lesu
- Kepindahan Zirkzee ke AC Milan berpeluang memberikannya menit bermain lebih banyak, hal yang tidak didapatkan di Man United
TRIBUNKALTARA.COM - Man United bersedia melepas Joshua Zirkzee ke AC Milan dengan satu syarat.
AC Milan telah mengidentifikasi Joshua Zirkzee sebagai pemain yang dapat menambah daya gedor di lini depan pada bulan Januari.
Keinginan AC Milan dimanfaatkan dengan cerdik oleh Man United.
Manchester United mencoba memainkan skema transfer cerdik demi memboyong gelandang AC Milan, Ruben Loftus-Cheek ke Old Trafford pada Januari 2026.
Alih-alih keluar duit, Manchester United malah berpeluang mendapatkan suntikan dana dari transfer Ruben Loftus-Cheek mencapai ratusan miliar Rupiah.
Hal ini bisa terjadi karena Manchester United akan memasukkan striker pinggiran Ruben Amorim, Joshua Zirkzee dalam kesepakatan.
AC Milan justru yang akan "tombok" atas kesepakatan transfer pertukaran Ruben Loftus-Cheek dengan Joshua Zirkzee.
Peningkatan performa Setan Merah, julukan Manchester United, diiringi keinginan manajemen klub untuk memperkuat komposisi pemain Ruben Amorim.
Namun, MU telah menghabiskan dana lebih dari 170 juta pounds (Rp3,7 triliun) di musim panas dengan membeli pemain baru.
Dengan demikian, Setan Merah mungkin perlu melepas beberapa anggota skuadnya sebelum dapat mendatangkan lebih banyak pemain berbakat untuk membantu Ruben Amorim membawa tim United ini kembali ke Eropa.
Striker Joshua Zirkzee telah dikaitkan dengan kepindahan di musim dingin, dan beberapa klub dari Serie A dikabarkan tertarik merekrutnya.
Pemain asal Belanda ini, kesulitan mendapatkan performa konsisten di Old Trafford, dan bisa saja pindah untuk mendapatkan lebih banyak waktu bermain menjelang Piala Dunia di musim panas.
Media berita Italia, Gazzetta dello Sport, menyebutkan jika Man United menawarkan pemain berusia 24 tahun itu ke Milan, mereka mungkin bersedia merekrutnya.
Dengan begitu, Setan Merah bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk memenuhi kebutuhan mereka.
MU sangat membutuhkan gelandang bertahan yang dapat membantu mengendalikan lini tengah bersama Bruno Fernandes. Karenanya Setan Merah telah dikaitkan dengan pemain-pemain seperti Carlos Baleba dan Elliot Anderson.
| Selalu Kesulitan Hadapi Nottingham Forest, Man United Terancam Merosot di Klasemen Liga Inggris |
|
|---|
| Liverpool Kalah 4 Kali Beruntun di Liga Inggris, Arne Slot Akui Timnya dalam Kesulitan Besar |
|
|---|
| 3 Sorotan Liverpool Takluk atas Man United, Slot Nyatakan Status Darurat Usai 4 Kekalahan Beruntun |
|
|---|
| Punya 1 Modal Bagus, Man United PD Hadapi Liverpool di Anfield pada Liga Inggris Pekan ke-7 |
|
|---|
| Cole Palmer Absen Lebih Lama dari Prediksi Awal, Ini Kata Pelatih Chelsea |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Selebrasi-Joshua-Zirkzee-Manchester-United-011224.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.