Liga Italia
Brahim Diaz Tinggalkan AC Milan? Sang Pemain Masuk dalam Proyek Baru Ancelotti di Real Madrid
Brahim Diaz masuk dalam proyek baru Carlo Ancelotti di Real Madrid, sang pemain dirumorkan bakal tinggalkan AC Milan.
Di tengah rumor yang berkembang, Brahim Diaz mengucapkan janjinya untuk setia kepada AC Milan. Hal itu dia sampaikan setelah AC Milan mengalahkan tim kota Pelabuhan, Sampdoria.
“Itu untuk berterima kasih kepada semua penggemar atas apa yang mereka lakukan untuk kami pekan ini. Saya merasakannya dengan hati saya, saya menciumnya dengan hati,” tutur Brahim Diaz dikutip dari laman Sempre Milan.
“Saya tidak tahu harus berkata apa soal masa depan, saya sangat senang di sini, ada dua pertandingan tersisa musim ini dan saya ingin memberikan segalanya untuk tim ini,” tambah gelandang yang pernah memperkuat Timnas Spanyol U21 ini.
Layak dinantikan bagaimana Brahim Diaz bisa bertahan di AC Milan di tengah hasrat Real Madrid yang ingin mendatangkan Jude Bellingham.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jadi Pelicin Transfer Bellingham ke Real Madrid, Brahim Diaz Ucap Janji Setia ke AC Milan, https://www.tribunnews.com/superskor/2023/05/21/jadi-pelicin-transfer-bellingham-ke-real-madrid-brahim-diaz-ucap-janji-setia-ke-ac-milan.
| AC Milan Tantang Atalanta di Serie A, Tim Allegri Rawan Digeprek La Dea yang Tampil di Kandang |
|
|---|
| Juventus Incar Spalletti Gantikan Igor Tudor, Mancini Gugur |
|
|---|
| Pecat Igor Tudor, Ini Pelatih yang Dilirik Juventus jadi Pengganti |
|
|---|
| Nasib Apes Juventus Tak Kunjung Surut, I Bianconeri Torehkan Catatan Memprihatinkan |
|
|---|
| Fakta Miris Kekalahan Juventus atas Lazio di Liga Italia, Blunder Fatal Jonathan David Disorot |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Brahim-Diaz-AC-Milan-giornata-27.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.