Liga Inggris
Liverpool Kalahkan Fulham, Klopp Ungkap Perubahan Gaya Bermain, Ada Peran Penting Wataru Endo
Pelatih Juergen Klopp mengungkapkan Wataru Endo memiliki peran penting dalam kemenangan Liverpool atas Fulham.
Bahkan The Reds sempat tertinggal lebih dahulu lewat gol pemain Fulham Bobby De Cordova-Reid.
Gol dari Fulham itu tak terlepas dari blunder kiper Liverpool Caoimhin Kelleher.
Meski tertinggal 2-3 dari Fulham, Liverpool tak mudah menyerah.
Pasukan Juergen Klopp terus melancarkan serangan demi serangan.
Hasil pun mulai terlihat saat Wataru Endo yang masuk menggantikan Ryan Gravenberch berhasil mencetak gol.
Gol penyama kedudukan dari Wataru Endo dicetak dari luar kotak penalti.
Baca juga: Line Up dan Link Live Streaming Vidio.com Liverpool vs Fulham, Kelleher Main di Liga Inggris
Tak lama berselang giliran Trent Alexander-Arnold yang berhasil membawa Liverpool kembali unggul.
Sepakan keras Trent Alexander-Arnold dari kemelut di depan gawang berhasil dilesatkan ke sisi kanan gawang Fulham.
Skor pun berbalik untuk keunggulan Liverpool.
Hingga babak kedua berakhir skor tak berubah Liverpool menang 4-3 atas Fulham.
Berkat hasil ini Liverpool naik ke peringkat 2 klasemen Premier League.
Sementara Fulham harus puas di papan bawah klasemen dan berada di peringkat 14 klasemen Liga Inggris.
Jalannya Babak Pertama
Dua gol dari Trent Alexander-Arnold dan Alexis Mac Allister berhasil dilawan Fulham, skor akhir 2-2 di babak pertama.
Liverpool
Fulham
Premier League
Liga Inggris
Wataru Endo
Ryan Gravenberch
Mohamed Salah
Juergen Klopp
Marco Silva
Trent Alexander-Arnold
Alexis Mac Allister
| Lini Belakang Liverpool Rawan Jebol, Pemain Ini Dituding jadi Biang Kerok |
|
|---|
| Liverpool dan Chelsea Kalah, Man United-nya Amorim Pesta di Old Trafford |
|
|---|
| 4 Kekalahan Beruntun Liverpool, Terbaru Dilibas Man United di Liga Inggris, Ini Reaksi Arne Slot |
|
|---|
| Prediksi Skor Liverpool vs Man United di Liga Inggris, Momen The Reds Kudeta Man City |
|
|---|
| Manfaatkan Orang Dalam, Man United Terus Pantau Baleba di Brighton Jelang Bursa Transfer Januari |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Wataru-Endo-saat-melakukan-selebrasi-usai-cetak-gol-ke-gawang-Fulham.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.