Piala Asia U23

PREDIKSI Indonesia U23 vs Australia U23, Garuda Muda Kondisi Terjepit, Berharap Justin Hubner Main

Jelang laga Timnas Indonesia U23 vs Australia U23, Garuda Muda sedang dalam kondisi darurat pemain, sehingga bantuan dari Justin Hubner diharapkan.

|
Editor: Sumarsono
Grafis/Tribunnews.com
Jelang laga Timnas Indonesia U23 vs Australia U23, Garuda Muda sedang dalam kondisi darurat pemain, sehingga bantuan dari Justin Hubner sangat diharapkan. 

Yang pasti, duel kontra Australia ini adalah pertarungan hidup-mati bagi Indonesia di Grup A.

Jika ingin membuka peluang lolos ke perempat final, Rizky Ridho dkk wajib menang.

Kubu Australia U23 melalui pelatihnya, Tony Vidmar menilai Indonesia adalah lawan yang bagus. 

Apalagi, kata Vidmar, Timnas Indonesia U-23 diperkuat 10 pemain senior yang membawa Garuda Muda tampil bagus di ajang Piala Asia 2023 bulan Januari lalu.

Ia menilai, laga melawan Indonesia ini akan menjadi ujian bagus bagi perkembangan para pemain muda Australia.

"Kami menantikan Indonesia, yang mana akan menjadi pertandingan yang sangat bagus," kata Vidmar dikutip dari Socceroos.au.

"Sepuluh dari pemain mereka bermain di Piala Asia senior. Jadi ini adalah ujian nyata dan mereka impresif di Piala Asia senior pada bulan Januari lalu," katanya.

Baca juga: 2 Kali Dilibas Libya, Justin Hubner Pede Timnas Indonesia Bicara Banyak di Piala Asia, Irak Menanti

"Jadi itulah sebabnya kami ada di sini. Kami ada di sini untuk diuji melawan lawan yang bagus, berbagai jenis sepakbola, dan ini akan membuat pemain kami lebih baik dengan pengalaman itu," ujar Vidmar.

Australia sendiri sebelum melawan Indonesia mendapatkan hasil kurang maksimal saat ditahan imbang oleh Yordania dengan skor 0-0.

Klasemen Grup A kini dipimpin Qatar dengan nilai tiga. 

Australia, dan Yordania di posisi kedua dan ketiga dengan nilai satu setelah bermain tanpa gol pada laga pertama mereka.

Sedang Timnas Indonesia U-23 menjadi juru kunci dengan nilai masih kosong. Kemenangan atas Australia karenanya menjadi kunci untuk membuka peluang lolos ke sistem gugur. (Tribunnews/*)

Prediksi Pemain:

K-K-K-K-M

Indonesia U23 (3-4-2-1):

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved