Euro 2024

Kabar Euro 2024: Bos Manchester United Sorot Strategi Southgate di Timnas Inggris: Terlalu Pasif

Kemenangan Timnas Inggris dari Timnas Serbia di Euro 2024, ternyata tak seindah di pandangan mata pelatih Manchester United, Erik ten Hag.

Twitter / @ManUtd / @England
Pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate (kiri) dikritik oleh pelatih Manchester United, Erik Ten Hag yang menilai Skuad The Three Lions terlalu pasif saat pertandingan di Euro 2024 melawan Timnas Serbia. (Twitter / @ManUtd / @England) 

Saat ini Inggris memimpin klasemen sementara Grup C dengan torehan 3 poin.

Timnas Inggris berada di atas Denmark dan Slovenia yang sama-sama mengoleksi 1 poin setelah kedua tim bermain imbang.

Sementara itu, Serbia menempati posisi juru kunci klasemen.

Anak asuh Dragan Stojkovic mempunyai poin 0 dan selisih gol -1.

Baca juga: Fiks! Southgate Tinggal Duo Manchester ke Euro 2024, Timnas Inggris Tanpa Maguire dan Jack Grealish

Pemain Manchester United, Harry Maguire (kiri) dan Manchester City, Jack Greealish (kanan) yang dicoret dari skuad Timnas Inggris di Euro 2024.
Pemain Manchester United, Harry Maguire (kiri) dan Manchester City, Jack Greealish (kanan) yang dicoret dari skuad Timnas Inggris di Euro 2024. (Kolase TribunKaltara.com / skysports / Twitter @HarryMaguire93)

Komentar Legenda Manchester United

Pencoretan pemain andalan Manchester City, Jack Grealish dari Skuad Timnas Inggris yang akan bertanding di Euro 2024 menuai respon dari legenda Manchester United.

Wayne Rooney legenda Manchester United, menyayangkan sosok Jack Grealish tak tergabung dalam The Three Lions di Euro 2024

Bahkan mantan penyerang mematikan Manchester United tersebut membela Jack Grealish, ketimbang beberapa pemain yang masuk dalam daftar Skuad Timnas Inggris.

Seperti diketahui, alasan dicoretnya Jack Grealish karena pertimbangan sang juru racik Timnas Inggris, Gareth Southgate.

Gareth Southgate menganggap, performa Jack Grealish kurang mempuni di Liga Inggris musim ini.

Sehingga, Gareth Southgate memarkirkan Jack Grealish di luar Timnas Inggris.

Wayne Rooney bahkan membandingkan, kelayakan Jack Grealish dengan Jarred Bowen.

Terang-terangan, Wayne Rooney menganggap, Jack Grealish lebih layak bergabung dalam Skuad Timnas Inggris di Euro 2024 ketimbang, Jarred Bowen.

Pupus sudah harapan Jack Grealish untuk mentas di Euro 2024.

Dirinya tak masuk skuad final Timnas Inggris untuk turnamen antarnegara paling bergengsi di Benua Biru itu.

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved