Berita Nasional Terkini

Profil Alvin Lim, Pengacara yang Meninggal Dunia karena Gagal Ginjal, Disorot saat Bela Agus Salim

Profil Alvin Lim, pengacara yang meninggal dunia karena gagal ginjal, pernah tangani sejumlah kasus besar hingga terbaru disorot saat bela Agus Salim.

Penulis: Maharani Devitasari | Editor: Sumarsono
Instagram @alvinlim_official
Profil Alvin Lim, pengacara yang meninggal dunia gegara sakit gagal ginjal, terbaru disorot bela Agus Salim saat berseteru dengan Pratiwi Noviyanthi dalam kasus donasi. 

Menurut Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasipenkum) Kejati DKI Jakarta Ade Sofyan, penjemputan dilakukan usai pihaknya menerima surat putusan banding dari Pengadilan Tinggi DKI Jakarta.

Baca juga: Lapor Polisi soal Kasus Pemalsuan Surat, Pengacara Gideon Tengker: Nagita Slavina Sudah Diperiksa

Kasus ini sendiri bermula dari laporan PT Allianz Life Indonesia pada 2018.

Dalam putusan PN Jakarta Selatan, hakim menyatakan tuntutan tidak dapat diterima dan memerintahkan agar berkas perkara dikembalikan.

Jaksa penuntut umum akhirnya mengajukan banding, tetapi hakim Pengadilan Tinggi Jakarta menguatkan putusan PN dan memerintahkan jaksa untuk membuka kembali persidangan.

Sementara itu, di tingkat kasasi, MA menyatakan tidak dapat menerima permohonan kasasi, dan memerintahkan berkas perkara tersebut untuk dikembalikan.

Kendati demikian, kasus yang menjerat Alvin Lim ini kembali bergulir pada 2022 hingga membuahkan vonis 4,5 tahun penjara.

Dalam kasus ini, Alvin mengajukan Peninjauan Kembali (PK). Akhirnya Mahkamah Agung memangkas hukuman Alvin menjadi 2 tahun penjara.

Alvin pun sudah bebas dari Lapas Kelas I Cipinang setelah mendapat remisi khusus Natal pada akhir 2023 lalu.

Terlibat perseteruan Novi dan Agus Salim

Baru-baru ini, namanya sempat menjadi sorotan usai terlibat dalam perselisihan antara Agus Salim dan Pratiwi Noviyanthi, yang dikenal sebagai Teh Novi berkaitan dengan pengelolaan dana donasi.

Agus Salim, yang menjadi korban penyiraman air keras, menerima donasi sekitar Rp1,5 miliar yang dikumpulkan oleh Teh Novi melalui yayasan.

Konflik mulai mencuat ketika Agus dituduh menggunakan dana tersebut untuk kebutuhan pribadi, seperti melunasi utang keluarganya.

Hal ini pun memicu kemarahan publik dan Teh Novi sebagai penggalang dana.

Alvin Lim kemudian turun tangan membela Agus Salim dalam masalah ini. 

Baca juga: Nikita Mirzani Laporkan Pengacara Vadel Badjideh ke Polisi, Razman Nasution Tantang Balik Sang Artis

Pada 10 Desember 2024, ia melaporkan Teh Novi ke Bareskrim Polri dengan tuduhan pencemaran nama baik, terkait unggahan di media sosial yang dianggap melecehkan Agus.

Sumber: Kompas.com
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved