Gempa di Tarakan

Getaran Gempa Tarakan Terasa di Nunukan Kaltara, Warga Diminta Tetap Tenang dan Waspada

Getaran gempa bumi berkekuatan 4,8 SR di Tarakan terasa hingga ke Kabupaten Nunukan, Rabu (05/11/2025) malam. 

Penulis: Febrianus Felis | Editor: M Purnomo Susanto
ISTIMEWA
GEMPA TARAKAN - Posisi Gempa yang terjadi di wilayah Kaltara, pada Rabu (05/11/2025), pukul 17.37.11 WIB atau 18.37.11 Wita. 

TRIBUNKALTARA.COM, NUNUKAN - Getaran gempa bumi berkekuatan 4,8 Skala Richter (SR) yang berpusat di wilayah timur Kota Tarakan, Kalimantan Utara ( Kaltara), terasa hingga ke Kabupaten Nunukan, Rabu (05/11/2025) malam. 

Meski sempat membuat sebagian warga terkejut, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nunukan memastikan tidak ada laporan kerusakan akibat peristiwa tersebut.

Kepala BPBD Nunukan, Arief Budiman, mengatakan bahwa berdasarkan data dari BMKG, gempa tersebut dirasakan di wilayah Nunukan dengan intensitas III MMI (Modified Mercalli Intensity).

"Artinya, getaran terasa ringan, hanya dirasakan sebagian warga di dalam rumah, dan tidak menyebabkan kerusakan," jelas Arief Budiman kepada TribunKaltara.com.

Baca juga: Gempa Magnitudo 4.8 Terjadi di Kaltara, Getaran Dirasakan di Tarakan, Bulungan hingga Malinau 

GEMPA TARAKAN - Kondisi terkini di Rumah Sakit Tarakan pasca gempa.
GEMPA TARAKAN - Kondisi terkini di Rumah Sakit Tarakan pasca gempa. (ISTIMEWA)

Ia menyebut beberapa warga sempat melaporkan merasakan getaran singkat sekira pukul 19.40 Wita. 

Namun hingga malam ini, BPBD Nunukan belum menerima laporan adanya dampak kerusakan bangunan maupun korban.

"Kami sudah melakukan pemantauan lapangan bersama petugas siaga. Kondisi di seluruh wilayah Nunukan masih aman dan terkendali," ujarnya.

Lebih lanjut, Arief mengimbau masyarakat untuk tetap siaga namun tidak panik.

"Jika terjadi gempa, segera berlindung di tempat aman, hindari bangunan tinggi atau yang berpotensi roboh. Setelah itu, pantau informasi resmi dari BMKG dan BPBD," ungkap Arief.

Ia juga menegaskan agar masyarakat tidak mudah percaya terhadap informasi yang belum terverifikasi, terutama di media sosial.

Baca juga: BMKG Tarakan Tegaskan Gempa tak Berpotensi Tsunami, Anjurkan Masyarakat Kembali Masuk ke Bangunan

GEMPA TARAKAN - Tampak warga RT 1 Gunung Lingkas mengamankan diri usai berlarian keluar rumah usai gempa yang getarannya dirasa cukup kuat terjadi di Tarakan, Rabu (5/11/2025). TRIBUNKALTATRA.COM/ANDI PAUSIAH
GEMPA TARAKAN - Tampak warga RT 1 Gunung Lingkas mengamankan diri usai berlarian keluar rumah usai gempa yang getarannya dirasa cukup kuat terjadi di Tarakan, Rabu (5/11/2025). TRIBUNKALTATRA.COM/ANDI PAUSIAH (TRIBUNKALTARA.COM/ANDI PAUSIAH)

"Dapatkan info update dari sumber resmi seperti BMKG atau BPBD. Jangan menyebarkan kabar yang belum jelas," tuturnya.

Sebagai langkah antisipasi, BPBD Nunukan membuka call center di nomor 0811-5379-995 bagi masyarakat yang ingin melaporkan peristiwa kebencanaan di sekitar lingkungannya.

“Untuk saat ini, kondisi Nunukan aman," tutur Arief Budiman.

Penulis: Febrianus Felis

Sumber: Tribun Kaltara
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved