Kualifikasi Piala Dunia

Italia Dibantai Norwegia, Ini Kata Gattuso Usai Timnya Gagal Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026

Timnas Italia dibantai Norwegia, ini kata Gennaro Gattuso usai timnya gagal lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

X/@Azzurri
DIBANTAI - Selebrasi Moise Kean dan para pemain Timnas Italia ketika mencetak gol ke gawang Israel, pada matchday Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, di Nagyerdei Stadium, Debrecen, Hungaria, Selasa (9/9/2025) dini hari WIB. Timnas Italia dibantai Norwegia, ini kata Gennaro Gattuso usai timnya gagal lolos langsung ke Piala Dunia 2026. 

“Kami harus membangun kembali dari babak pertama. Begitu lawan membuat peluang, kami mulai takut. Itulah bagian yang harus kami ubah. Kami tidak boleh lagi merasa terintimidasi setiap kali terancam.”

Italia kini akan berkumpul kembali pada Maret 2026, hanya beberapa hari sebelum play-off semifinal pada 26 Maret—format yang memberi tekanan besar bagi tim yang dua kali gagal lolos dalam situasi serupa.

Fans di San Siro menunjukkan rasa frustasi dengan siulan keras di akhir laga.

Gattuso mengaku memahami emosi tersebut dan menegaskan pihaknya harus bekerja lebih keras menghadapi periode kritis yang akan menentukan nasib Italia menuju Piala Dunia 2026.

"Hal yang paling membuat saya marah adalah gol ketiga, kami harus menatap ke depan dan kami tidak boleh berpikir bahwa tim mana pun tidak pernah mengancam kami," papar allenatore berusia 47 tahun.

"Saya lebih suka mereka menyerang kami dengan bola, di babak pertama saya merasa puas. Ada kesadaran bahwa para penggemar masih peduli dengan tim nasional ini, tetapi kata-kata saja tidak cukup, kami harus terus bertindak."

"Kami belum pernah ke Piala Dunia dalam dua edisi, Jangan lupakan itu, tapi saya ingin melihat lebih banyak keceriaan di tim agar kami bisa berusaha lebih baik lagi. Saya bertanggung jawab," pungkas mantan pemain AC Milan dan timnas Italia.

(*)

 

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved