Berita Malinau Terkini
Prakiraan Cuaca BMKG Malinau, Senin 7 Juni 2021, Waspada Hujan Petir di 4 Kecamatan pada Malam Hari
Prakiraan cuaca BMKG, hujan petir berpotensi terjadi di Malinau dan sekitarnya malam hari nanti, Senin (7/6/2021).
Penulis: Mohamad Supri | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM, MALINAU - Prakiraan cuaca BMKG, hujan petir berpotensi terjadi di Malinau dan sekitarnya malam hari nanti, Senin (7/6/2021).
Analisis Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) hujan intensitas sedang hingga lebat berpotensi di sejumlah wilayah.
Baca juga: Prakiraan Cuaca Senin 7 Juni 2021, BMKG Prediksi Kota Tarakan Bakal Diguyur Hujan Malam Ini
Baca juga: Info Cuaca Nunukan Senin 7 Juni 2021, BMKG Deteksi Potensi Hujan Lebat Disertai Petir di Tulin Onsoi
Dikutip dari laman resmi bmkg.go.id, BMKG merilis peringatan dini hujan petir disertai angin kencang pada malam hari ini. Meliputi wilayah Kecamatan:
- Malinau Selatan Hulu
- Pujungan
- Kayan Hilir
Baca juga: Termasuk Kaltara, Ini 10 Wilayah di Indonesia Berpotensi Mengalami Cuaca Ekstrem Senin 7 Juni 2021
Kondisi ini diperkirakan akan terjadi pada malam hari nanti, sekira pukul 20:00 Wita berlanjut hingga dini hari.
Termasuk di sekitar wilayah ibu kota kabupaten, wilayah Kecamatan Malinau Kota dan Malinau Barat.

Sementara itu, sejumlah wilayah lainnya diramalkan akan diguyur hujan ringan.
Sedangkan, pagi hingga sore nanti, Malinau dan sekitarnya diprediksi cerah dan cerah berawan.
Baca juga: Prakiraan Cuaca BMKG Bulungan Minggu 6 Juni 2021:Diprediksi Mendung dan Hujan pada Siang Hari
Pantauan TribunKaltara.com, cuaca di sekitar Kecamatan Malinau Kota tampak berawan pagi hari ini.
Kepala Pelaksana BPBD Malinau, Ibau Jalung mengatakan berdasarkan informasi yang diterima, curah hujan tinggi berpotensi terjadi di Malinau.
Masyarakat di wilayah pesisir sungai diimbau agar berhati-hati menghadapi dampak cuaca ekstrem.
Baca juga: Prakiraan Cuaca Nunukan Hari Ini Sabtu 5 Juni 2021, Tiga Wilayah Diprediksi Hujan Ringan
"Warga diminta selalu waspada. Siaga kemungkinan dampak yang ditimbulkan akibat cuaca ekstrem. Selalu laporkan kepada kami jika ada potensi banjir," katanya.
(*)
Penulis : Mohammad Supri