Berita Tana Tidung Terkini

Rotasi 122 Pejabat, Bupati KTT Ibrahim Ali Lakukan Penyegaran OPD di Lingkungan Pemkab Tana Tidung

Rotasi 122 pejabat, Bupati KTT Ibrahim Ali lakukan penyegaran OPD di lingkungan Pemkab Tana Tidung.

Penulis: Rismayanti | Editor: M Purnomo Susanto
HO/Humas KTT
Pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat tinggi pratama, pengawas, dan pejabat administrator di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tana Tidung, Jumat (8/10/2021) (HO/Humas KTT) 

TRIBUNKALTARA.COM, TANA TIDUNG - Rotasi 122 pejabat, Bupati KTT Ibrahim Ali lakukan penyegaran OPD di lingkungan Pemkab Tana Tidung.

Bupati Tana Tidung, Ibrahim Ali laksanakan penyegaran organisasi perangkat daerah atau OPD di wilayah kepemimpinannya, Kabupaten Tana Tidung.

Diketahui, sebanyak 122 pejabat tinggi pratama, pengawas, dan pejabat administrator yang dilantik pada hari ini, Jumat (8/10/2021)

Baca juga: Telkomsel Bakal Bangun 4 BTS di Kabupaten Tana Tidung, Infrastruktur Jadi Kendala Utama

"Semoga dengan adanya restrukturisasi ini, akan memperkuat landasan transformasi pemerintahan.

Sehingga akan tercipta good governance dan capacity building di Kabupaten Tana Tidung," ujar Ibrahim dalam sambutannya.

Orang nomor satu di Tana Tidung itu mengatakan, rotasi ASN ini merupakan langkah pemantapan dan peningkatan kapasitas diri, kelembagaan, serta bagian dari pola pembinaan dan pengembangan karir.

Namun tentu, pengembangan karir ini, bukan semata-mata untuk kepentingan pegawai saja. Melainkan sebagai pembenahan dan pemantapan organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja pegawai, sebagai penyelenggara tugas dan pelayanan publik.

"Reposisi dan mutasi ini, janganlah dijadikan sebuah momok yang berlebihan. Karena begitulah jabatan, tidak ada yang kekal dan abadi," ucapnya.

Baca juga: Ada 20 Usulan Diskominfo untuk Pemasangan BTS di Tana Tidung, Baru 4 Direalisasikan di Tahun 2021

Diketahui, pelantikan ini merupakan tindak lanjut dari hasil evaluasi kinerja, penilaian kualifikasi, tes kompetensi dan uji kompetensi yang telah diikuti oleh beberapa pejabat di Tana Tidung.

Ibrahim menyampaikan, jabatan adalah amanah dan simbol kepercayaan. Sehingga dia berpesan, agat tidak menyia-nyiakan amanah dan kepercayaan yang telah diberikan.

"Karena apa yang kita tanam, itulah yang kita tuai. Kalau kita tanam kebaikan, kebaikan juga yang kita dapatkan. Tapi kalau kita menanam keburukan, pasti keburukan pula yang kita dapat," katanya

Ayah dua anak itu juga tidak lupa mengucapkan selamat kepada para pejabat yang telah dilantik.

Dia berharap, para pejabat yang mendapat promosi jabatan ini mampu membuktikan dan menunjukkan prestasi kerja yang baik di masa yang akan datang.

Baca juga: Update Covid-19 di Kabupaten Tana Tidung, Tren Kasus Turun Signifikan, Tambah 2 Orang Positif

"Selamat bertugas di tempat baru. Semoga dapat beradaptasi dengan tugas dan lingkungan kerja yang baru," tuturnya.

Penulis: Risna

Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com

Follow Twitter TribunKaltara.com

Follow Instagram tribun_kaltara

Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official

Sumber: Tribun Kaltara
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved