Berita Bulungan Terkini

Fokus di 25 Desa, Bupati Bulungan Syarwani Target Turunkan Angka Stunting 2 Persen Tahun ini

Fokus di 25 desa, Bupati Bulungan Syarwani target turunkan angka stunting 2 persen tahun ini.

Penulis: - | Editor: M Purnomo Susanto
(TRIBUNKALTARA.COM/RAHININO)
Bupati Bulungan Syarwani saat ditemui dalam ruang rapat kerjanya Jumat (7/4/2022). 

TRIBUNKALTARA.COM, BULUNGAN - Fokus di 25 desa, Bupati Bulungan Syarwani target turunkan angka stunting 2 persen tahun ini.

Pemkab Bulungan gelar rembuk stunting, pada Jumat (8/4/2022).

Langkah ini diambil sebagai upaya percepatan, pencegahan dan penurunan angka kondisi gagal tumbuh anak di Bumi Tenguyun.

Baca juga: Gunakan Anggaran tak Terduga, Pemkab Bulungan Lakukan Perbaikan Tugu Cinta Damai, Ini Kata Bupati

Bupati Bulungan, Syarwani menuturkan, penanganan stunting sangat bergantung dari gerak cepat pemerintah.

Karena itu, kegiatan hari ini diharapkan bisa menghasilkan road map 2022.

"Iya, kita harapkan dengan road map itu bisa menekan angka stunting hingga 2 persen pada tahun 2022," ungkapnya Jumat (8/4/2022).

Untuk menekan angka stunting, ada 25 desa yang menjadi fokus untuk pencapaian penurunan stunting 2 persen.

"Sekarang ini angka stunting masih di bawah provinsi, dan memiliki tingkat resiko tinggi," ungkapnya.

Namun, secara nasional Pemkab Bulungan masih ditugaskan untuk menekan angka stunting sampai 13 persen hingga 2024 mendatang.

"Penurunan angka stunting dilakukan secara bertahap terus menerus hingga bisa turun sampai 13 persen pada tahun 2024 mendatang," ucapnya.

Tahun ini, kata Syarwani, angka stunting ditarget turun 2 persen dari total 22 persen.

Kemudian, upaya penurunan akan kembali dilanjutkan mulai 2023 hingga 2024 mendatang.

"Ya itu seperti kami sampaikan sesuai target nasional angka stunting diharapkan bisa turun hingga 13 persen pada 2024," ungkapnya.

Baca juga: Kasus Covid-19 di Kabupaten Bulungan Melandai, Dinas Kesehatan Optimis Bakal Masuk PPKM Level 1

Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappeda-Litbang) Bulungan, Iwan Sugianta menjelaskan, rembuk stunting ini merupakan sinkronisasi program prioritas kabupaten dengan kegiatan yang harus dilalukan OPD.

Halaman
12
Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved