Berita Pemprov Kaltara
Gubernur Kaltara Zainal A Paliwang Apresiasi Beragam Produk Karya Pelajar Menengah di Kota Tarakan
Gubernur Kaltara Zainal A Paliwang sangat takjub dan mengapresiasi beragam hasil karya pelajar tingkat atas di Kota Tarakan.
TRIBUNKALTARA.COM - DI sela-sela kesibukan menjadi orang nomor satu di Provinsi Kalimantan Utara ( Kaltara ), Gubernur Kaltara, Drs H. Zainal A Paliwang SH, M.Hum menyempatkan hadir dalam acara silaturahmi bersama dengan para guru dan siswa SMA, SMK, dan SLB se-Kota Tarakan.
Tiba di lokasi acara, di halaman SMK Negeri 2 Tarakan, Senin (10/10) siang, Gubernur yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ( Disdikbud ) Kaltara, Teguh Henri Sutanto, terlebih dahulu berkeliling mengunjungi stand pameran mini yang menampilkan beragram hasil produk kreativitas siswa-siswi SMA, SMK dan SLB se-Kota Tarakan.
Gubernur bahkan ikut membatik melakukan teknik “Cires” atau Ciprat dan Gores di stand milik SLB Negeri Tarakan.
Gubernur sangat takjub dan mengapresiasi dengan beragam hasil karya pelajar tingkat atas di Kota Tarakan.
Ia pun berharap dapat dikembangkan lebih baik lagi.
Baca juga: Gubernur Kaltara Zainal A Paliwang: Pendidikan Karakter Kunci Penting Bangun SDM Berkualitas
Guna memperluas jangkauan pasar produk UMKM, Gubernur Kaltara juga akan membantu dengan segera meluncurkan aplikasi memasarkan hasil produk UMKM Kaltara.
Termasuk produk-produk kreativitas yang dihasilkan siswa-siswi SMA, SMK dan SLB di wilayah Kaltara.
Bahkan, sebagai bentuk dukungannya terhadap produk-produk UMKM Kaltara, Ia mengajak seluruh pegawai Pemprov untuk turut mendukung dengan menjadi pembeli produk-produk kreativitas UMKM Kaltara. (dkisp)
Join Grup Telegram Tribun Kaltara untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltaracomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com
Follow Twitter TribunKaltara.com
Follow Instagram tribun_kaltara
TikTok officialtribunkaltara
Follow Helo TribunKaltara.com
Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official
Gubernur Kaltara
Zainal A Paliwang
Tarakan
Berita Pemprov Kaltara
Kalimantan Utara
Kaltara
Gubernur
UMKM Kaltara
UMKM
Karya Inovator Asal Bulungan Antar Kaltara Peringkat 3 Nasional Teknologi Tepat Guna Unggulan 2022 |
![]() |
---|
Lantik Petinggi PT Benuanta Kaltara Jaya, Gubernur Kaltara Zainal Arifin Paliwang Serukan Integritas |
![]() |
---|
Gubernur Kaltara Zainal A Paliwang Ajak Generasi Muda Lestarikan Warisan Budaya |
![]() |
---|
Pemprov Kaltara Komitmen Tingkatkan Kualitas Pengelolaan Keuangan di Daerah |
![]() |
---|
Sekprov Kaltara Suriansyah: Perlu Sinergitas dalam Penurunan Angka Kemiskinan |
![]() |
---|