Berita Kaltara Terkini
Sebut Daerah PSN KIPI Tanah Kuning-Mangkupadi Bulungan Kondusif, Danrem 092 Maharajalila Sebut ini
Sebut daerah PSN KIPI Tanah Kuning-Mangkupadi di Kabupaten Bulungan kondusif, Danrem 092 Maharajalila Brigjen TNI Ari Estefanus sebut ini
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi | Editor: M Purnomo Susanto
TRIBUNKALTARA.COM, TANJUNG SELOR - Komandan Korem (Danrem) 092 Maharajalila Brigjen TNI Ari Estefanus mengatakan situasi di daerah pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN) di KIPI Tanah Kuning-Mangkupadi kondusif.
Ia menyampaikan, kondusivitas daerah di PSN menjadi salah satu fokus utama jajaran Korem.
Menurut dia, Kaltara sebagai provinsi termuda sangat memerlukan pembangunan KIPI Tanah Kuning-Mangkupadi.
"Kita tahu di Kaltara ini ada PSN, ini akan jadi concern kita untuk menjaga Kaltara tetap kondusif supaya pembangunan PSN itu dapat terealisasi," kata Brigjen TNI Ari Estefanus, Selasa (18/10/2022).
Baca juga: Vaksin IndoVac Diluncurkan, Kaltara dapat Jatah Berapa? Ini Kata Kepala Dinas Kesehatan

"Dan kita pastikan, kita akan menjaga kondusivitas di daerah agar pembangunan itu bisa berjalan baik," ungkapnya.
Lebih jauh ia mengatakan, koordinasi dan sinergi dengan instansi lainnya untuk memastikan kondusivitas daerah terus dilakukan.
Terlebih jika nantinya terjadi gejolak masyarakat dari proses pembangunan kawasan industri di pesisir Bulungan itu.
Baca juga: Anak Usia 7 Tahun Dikenakan Satu Tiket, Simak Jadwal Speedboat Kaltara Rute Nunukan-Tarakan
"Kita terus kerja sama dengan pemkab, pemprov dan kepolisian, kalau ada gejolak di lapangan kita akan kerja sama untuk meminimalisir ancaman gangguan itu," tuturnya.
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi
Berita Kaltara Terkini
TribunKaltara.com
Bulungan
KIPI Tanah Kuning-Mangkupadi
Danrem 092 Maharajalila
Proyek Strategis Nasional
PSN
Brigjen TNI Ari Estefanus
Ketua DPRD Kaltara Sebut Opini WTP Capaian Istimewa, Albert: Segera Tindaklanjuti Rekomendasi BPK RI |
![]() |
---|
Sembilan Kali Berturut-turut Pemprov Kaltara Pertahankan Opini WTP |
![]() |
---|
PPDB SMA dan SMK Tahun Ajaran 2023-2024 di Kaltara, Dibuka 26 Juni 2023, Berikut Jadwalnya |
![]() |
---|
Realisasi APBD Kaltara Menurun Tiap Tahun, 2021 Capai 90 Persen, 2022 Hanya 89 Persen, Ini Alasannya |
![]() |
---|
DPRD Kaltara Berharap Peran Aktif Masyarakat Tangani Stunting, Norhayati: Ini Masalah Serius |
![]() |
---|