Natal dan Tahun Baru

Natal dan Tahun Baru, KSOP Tarakan Lakukan Ramp Check, Demi Keselamatan Penumpang Kapal

Posko Natal dan Tahun Baru telah dibentuk KSOP Tarakan. Para petugas gabungan akan bertugas di Posko tersebut.

Penulis: Andi Pausiah | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM/ ANDI PAUSIAH
Tampak aktivitas penumpang di Pelabuhan Malundung Tarakan, Kalimantan Utara 

TRIBUNKALTARA.COM, TARAKAN – Setiap kali masa peak season kepadatan penumpang datang dan berangkat selalu terjadi tidak hanya menjelang Idul Fitri tetapi juga Natal dan Tahun Baru

Untuk itu, upaya memastikan keselamatan penumpang jelang Natal dan Tahun Baru, ramp check dilaksanakan untuk mengecek kelengkapan berlayar termasuk perangkat keselamatannya.

Ini disampaikan Mukhlis Tohepaly, Kepala Kantor kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Tarakan.

Baca juga: Dishub Kaltara Lakukan Ramp Check Speedboat Reguler, Jelang Natal dan Tahun Baru

“Jadi biasanya dilakukan setiap tahun, jauh hari sudah dilakukan ramp check. Untuk ramp check ini sebenarnya suatu kebiasaan yang sudah berlaku di udara. Setiap semua kapal mau pergi dicek. Begitu juga untuk kegiatan Natal dan Tahung Baru, maupun lebaran, beberapa waktu biasanya sebulan sebelumnya sudah dibentuk tim ramp check dari KSOP,” jelas Mukhlis Tohepaly,

Untuk khusus kegiatan ramp check, lanjutnya, biasanya tim dipimpin langsung Kepala Seksi Status Hukum Kapal.

“Tim melakukan pengecekan terhadap semua apa yang ada di atas kapal. Dari sertifikatnya, maupun semua peralatan berlayarnya. Nah, biasanya hasil itu akan dikroscek tim dari pusat untuk perkembangan itu. Jika sudah selesai, hasilnya diterbitkan, maka kapal itu dinyatakan layak. Untuk ramp cehck kali ini hasil ceknya, bagus semua,” ungkap Mukhlis Tohepaly,

Mukhlis Tohepaly, melanjutkan, sebenarnya rampcheck dilakukan pada saat kapal tiba. Dan semua ada mekanismenya mulai dari kapal datang ke pelabuhan itu, semua harus diperiksa.
“Cuma untuk Nataru dan lebaran, ada satu istilah ramp check,” ujarnya.

Baca juga: Tak Ada Ramp Check, Damri Tanjung Selor Pastikan Armada Bus Siap dan Layak Jalan Saat Idul Adha

Ia melanjutkan, untuk Nataru tahun ini, seperti dijabarkan Pelni diprediksi ada kenaikan penumpang.

“Perhitungan Pelni ada 17 persen kmmugkinan kenaikan. Kalau dilihat kapasitas kapal masih jauh. Kapalnya kan 2.000 lebih kapasitas. Kalau penumpang 900-an, ya belum sampai full,” ujarnya.

Meski demikian, nanti akan kondisional melihat di hari menjelang Nataru. Termasuk penempatan penambahan petugas posko.

Kapal pelni di Tarakan 16122022
Tampak aktivitas penumpang di Pelabuhan Malundung Tarakan, Kalimantan Utara

Ia melanjutkan, pembentukan Posko Nataru juga sudah dilaksanakan pekan kemarin. Berdasarkan penjabatan Jubir Satgas Penanganan Covid-19, sudah ada pelonggaran di tahun ini. Meski ada pelonggaran, menjadi dilematis dirasakan pihaknya.

“Satu sisi kita ingin menekan covid. Di sisi lain, kita harus melihat ekonominya. Saudara kita juga hampir dua tahun tisak bisa bebas. Sehingga tahun ini, kapasitas sudah 100 persen. Sebelum 100 persen, diatur sektiar 75 persen. Sebelumnya lagi hanya 50 persen. Sekarang sudah full 100 persen,” jelasnya.

Baca juga: Hadapi Masa Mudik, Damri Pastikan Kesiapan Armada, Tri Wijono Djati: Ramp Check Internal Setiap Hari

Di kesempatan itu ia juga meminta masyarakat agar membeli tiket ke agen resmi dan jangan mudah tergoda modus dibantu calo. “Sama-sama kita kurangi itu,”pungkasnya.

(*)

Penulis: Andi Pausiah

Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved