Berita Bulungan Terkini
Jalan Tanjung Selor-Tanah Kuning Ditingkatkan Tahun Ini, Dialokasikan 200 Miliar Lebih dari APBN
Tahun ini Jalan Tanjung Selor-Tanah Kuning, Bulungan, Kalimatan Utara dilanjutkan kembali BPJN Kaltara alokasi anggaran Rp 200 milliar lebih dari APBN
Penulis: Edy Nugroho | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM, BULUNGAN – Tahun 2024, pembangunan infrastruktur jalan Tanjung Selor-Tanah Kuning, Bulungan, Kalimantan Utara akan kembali dilanjutkan dengan alokasi anggaran Rp 200 milliar lebih dari APBN.
Hal ini ungkapkan Bupati Buluingan Syarwani, usai menerima kunjungan Kepala BPJN Kaltara, Nikolaus Ambrosius Gai Botha beserta rombangan di Ruang Rapat Kantor Bupati Bulungan, Kamis (16/5/2024) pagi ini
“Alhamdulillah hari ini, bisa bertemu dengan kepala BPJN Kaltara. Banyak hal yang kita diskusikan, terkait kondisi infrastruktur, terutama pembangunan yang dilakukan oleh BPJN Kaltara di wilayah Kabupaten Bulungan,”ungkapnya.
Menurut Syarwani, BPJN Kaltara saat ini sedang mengerjakan pembangunan jalan dari Tanjung Selor menuju wilayah kawasan industri di Tanah Kuning, Kecamatan Tanjung Palas Timur.
Baca juga: Proyek Jalan Paralel Perbatasan di Malinau Berjalan, BPJN Kaltara Singgung Target Penyelesaian
“Tahun ini masih terus berlanjut, dan itu menjadi hal yang kita perjuangkan bersama dengan kondisi keuangan daerah yang belum maksimal. Untuk bisa dilakukan peningkatan,” kata Bupati Bulungan.
Dijelaskan Bupati Bulungan, sejak tahun 2023, intervensi peningkatan jalan menuju Tanah Kuning telah dilakukan oleh Kementerian Pekerjaan Umum melalui BPJN Kaltara. Bahkan sebagian ruas jalan sudah bisa dinikmati masyarakat.
“Hal tersebut tidak lepas dari usulan yang dilakukan oleh Pemkab Bulungan pada Menteri PU melalui BPJN Kaltara. Alhamdulillah respon dan dukungan kementerian sangat bagus,”katanya.
Menurut Syarwani, hal tersebut merupakan bentuk kolaborasi dan sinergisitas antara Pemda dan BPJN Kaltara. Pemda juga telah mengusulkan bantuan pembangunan jembatan yang berada di Teras Baru menuju Salimbatu untuk bisa dibiayai oleh APBN melalui BPJN Kaltara.
“Jembatan di Desa Teras Baru menuju Salimbatu yang masih berkontruksi kayu kita usulkan pembanguanya melalui BPJN Kaltara,”ulasnya.
Baca juga: BPJN Kaltara Sebut Proyek Ruas Jalan Malinau-Krayan Sudah Tembus, Zamzami: Butuh Perbaikan Geometrik
Selain itu, Pemkab Bulungan tahun ini juga masih melanjutkan pembangunan Jalan Salimbatu sepanjang 5 kilometer melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Bulungan 2024.
Ditemui usai pertemuan, Kepala BPJN Kaltara Nikolaus Ambrosius Gai Botha menyampaikan apa saja yang dibahas bersama bupati.
“Yang kita bahas menyangkut dukungan pemerintah pusat terhadap pembangunan infrastruktur khusunya jalan dan jembatan di Kabupaten Bulungan,”katanya.
Dikatakan, hal pertama yang sudah dilakukan berkaitan peningkatan badan Jalan dari Tanjung Selor menuju Tanjung Palas Timur, Tanah Kuning.
“Dari tahun lalu sudah berjalan. Tahun ini mudah-mudahan dalam waktu dekat ini sudah ada alokasi kembali. Angka pastinya belum terlalu hafal, yang jelas di atas Rp 200 miliar,” ungkapnya.
Dengan target pengerjaan panjang jalan mencapai 40 kilometer, sekitar 10 kilometer sudah dapat terselesaikan.
“Rentang jalan sekitar 40 kilometer, 10 kilometer sudah selesai sisanya ditangani tahun ini. Karena kegiatan ini dibagi beberapa paket kegiatan,” ungkapnya.
pembangunan
infrastruktur
jalan
Tanjung Selor-Tanah Kuning
Bulungan
Kalimantan Utara
Bupati Bulungan
Syarwani
BPJN Kaltara
TribunKaltara.com
| Kisah Siti, Pedagang Buah di Tanjung Selor Bisa Sekolahkan Anak hingga Perguruan Tinggi |
|
|---|
| PORWAKAB I Bulungan 2025 Dibuka, Syarwani: Dorong Sinergi, Sportivitas dan Prestasi Wartawan Lokal |
|
|---|
| Kisah Nofrendi, Jualan Ayam Kremes di Tanjung Selor Agar Kelak Bisa Kuliah |
|
|---|
| Personel Polresta Bulungan Awasi Pendistribusian MBG hingga ke Sekolah, Pastikan Tepat Sasaran |
|
|---|
| Asah Kemampuan Babinsa Jadi Garda Terdepan TNI, Kodim 0903 Bulungan Gelar Pembinaan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.