Berita Tana Tidung Terkini
Tana Tidung Menturus Season 3 Diikuti 1200 Peserta, Ada Influencer Fahril dan Mizan
Disparpora Tana Tidung sukses menggelar maraton yang diikuti peserta dari berbagai daerah tidak hanya Kaltara tapi juga Kaltim.
Penulis: Rismayanti | Editor: M Purnomo Susanto
TRIBUNKALTARA.COM, TANA TIDUNG - Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga ( Disparpora ) Tana Tidung sukses menggelar maraton yang diikuti peserta dari berbagai daerah tidak hanya Kalimantan Utara ( Kaltara ) tapi juga Kalimantan Timur ( Kaltim ).
Lomba lari jarak jauh yang diberi nama Tana Tidung Menturus ini turut disemarakkan dengan kehadiran dua influencer maraton.
Fahril Baharuddin, yang sudah melalang buana di kancah nasional bahkan internasional yang juga berasal dari Pulau Sebatik Kabupaten Nunukan serta pelari asal Bandung Mizan yang dikenal lewat konten lari Islaminya.
Arena lari dimulai dari RTH Djoesoef Abdullah Jalan Perintis, Tideng Pale menuju Desa Tideng Pale Timur, kemudian Desa Sebidai dan Desa Sebawang lalu kembali ke garis start.
Baca juga: Ikut Lomba Lari dan Perdana Datang ke Tana Tidung, Fahril Baharuddin Merasa Seperti di Rumah Sendiri
Cuaca pagi hari yang sedikit berawan cukup mendukung perlombaan sehingga tidak menambah kesulitan para peserta saat berlari.
Kategori menjadi empat yaitu jarak 10K open dari berbagai daerah, 5K open ASN, 5K lokal pride dan 5k master open.
Total peserta yang mendaftar dalam Tana Tidung Menturus Season 3 ini berjumlah 1600 orang namun yang melakukan daftar ulang atau konfirmasi keikutsertaan yaitu sebanyak kurang lebih 1200 peserta dari seluruh kabupaten/kota di Kaltara serta Balikpapan dan Berau Kaltim dengan total hadiah Rp 114 juta.
Disampaikan Kepala Disparpora Tana Tidung Johansyah kepada TribunKaltara.com total hadiah yang diberikan kepada juara satu kategori 10K open yaitu sebesar Rp 7 juta dan angka tersebut memang sedikit lebih kecil dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp 8 juta.
"Kalau untuk 10K open itu juara satunya Rp 7 juta kalau yang 5K Rp 4 juta jadi hadiahnya memang termasuk besar tapi mungkin ada sedikit penurunan karena disesuaikan dengan anggaran kalau tahun lalu lebih besar dari tahun ini sebenarnya dan jumlahnya kemarin juga lebih banyak karena kemarin itu Rp 8 juta," ujar Johansyah, Sabtu (22/11/2025).
Ia jelaskan perlombaan ini bukan baru pertama kalinya dilakukan, sebelumnya Disparpora Tana Tidung juga telah melaksanakan lari maraton yang dibuka tidak hanya untuk masyarakat Kabupaten Tana Tidung tapi juga hingga luar daerah.
Namun sebelumnya kegiatan ini diberi nama Tana Tidung Berlari yang kemudian atas saran masyarakat serta tokoh adat di Kabupaten Tana Tidung kegiatan ini berganti nama menjadi Tana Tidung Menturus.
"Ini maraton yang ke 3 yang pertama itu namanya Tana Tidung berlari belum Menturus begitu ada masukkan dari masyarakat, adat dan sebagainya akhirnya dijadikan Tana Tidung Menturus ke dua dan yang ke tiga ini langsung menturus tiga," jelasnya
Namanya Menturus sendiri diambil dari bahasa Tidung yang artinya berlari sehingga dapat menonjolkan kearifan salah satu suku besar di Kaltara yang juga bermukim hingga ke Negeri Jiran Malaysia.
Baca juga: Lari 5K di Tana Tidung Kaltara Menturus Season 3, Satu Peserta Kenakan Kostum Unta
Mengingat perlombaan ini sekaligus juga untuk menggali bibit unggul atlet lari daerah, Disparpora Tana Tidung berencana untuk bekerja sama dengan Disdikbud Tana Tidung untuk kepesertaan tingga sekolah pada ajang berikutnya.
"Mungkin nanti kita bisa sounding-kan dengan Dinas Pendidikan untuk yang siswa karena tadi di 5K lokal pride itu banyak sekali anak-anak yang ikut gabung dengan umum jadi ini juga sekalian pembinaan mencari atlet kita sebenarnya," pungkasnya.
(*)
Penulis : Rismayanti
Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga
RTH Djoesoef Abdullah
Fahril Baharuddin
Tana Tidung
influencer
Desa Sebawang
Pulau Sebatik
Disparpora
| Ikut Lomba Lari dan Perdana Datang ke Tana Tidung, Fahril Baharuddin Merasa Seperti di Rumah Sendiri |
|
|---|
| Lari 5K di Tana Tidung Kaltara Menturus Season 3, Satu Peserta Kenakan Kostum Unta |
|
|---|
| Meski Diguyur Hujan, Penampilan Budi Doremi Hangatkan Festival Tari Kreasi Daerah di Tana Tidung |
|
|---|
| Festival Tari Kreasi Daerah Pesisir dan Pedalaman Tana Tidung Dibuka, Dihibur Penampilan Budi Doremi |
|
|---|
| Festival Tari Pesisir dan Pedalaman, Dishub Tana Tidung Terapkan Rekayasa Lalin dan Kantong Parkir |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Suasana-peserta-Tana-Tidung-Menturus-Season-3.jpg)