Berita Nasional Terkini
14 Calon KSAD Pengganti Andika Perkasa, Ada Dudung Abdurachman hingga Jenderal Orang Dekat Prabowo
Deretan perwira tinggi TNI Angkatan Darat yang dianggap berpeluang menjabat Kepala Staf Angkatan Darat atau KSAD pengganti Jenderal Andika Perkasa.
TRIBUNKALTARA.COM - Berikut 14 deretan perwira tinggi TNI Angkatan Darat yang dianggap berpeluang menjabat Kepala Staf Angkatan Darat atau KSAD pengganti Jenderal Andika Perkasa.
Di antara 14 Jenderal bintang tiga tersebut, terdapat nama Letjen TNI Dudung Abdurachman hingga Letjen TNI Muhammad Herindra
Nama Letjen TNI Dudung Abdurachman diketahui merupakan Pangkostrad saat ini, yang pernah menjabat Pangdam Jaya.
Sedangkan Letjen TNI Muhammad Herindra menjabat sebagai Wamenhan mendampingi Menhan Prabowo Subianto.
Sebelum menjabat Wamenhan, Letjen TNI Muhammad Herindra sudah dekat dengan Prabowo Subianto, saat mereka sama-sama berdinas di Korps Baret Merah atau Kopassus.
Keduanya disebut-sebut berpeluang jadi KSAD pengganti Jenderal Andika Perkasa yang akan dilantik Presiden Joko Widodo atau Jokowi jadi Panglima TNI pengganti Marsekal Hadi Tjahjanto.
Pengangkatan Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI sudah mendapat persetujuan dari DPR RI.
Baca juga: Terungkap Pendapatan yang Diterima Andika Perkasa sebagai Panglima TNI, Lengkap Gaji dan Tunjangan
Susaningtyas Nefo Handayani Kertapati, pengamat militer dan intelijen, menilai ada lima perwira tinggi (Pati) bintang tiga TNI AD, yang punya peluang sama menjadi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).
Salah satu dari mereka bakal menggantikan Jenderal Andika Perkasa yang menunggu dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Panglima TNI.
Menurut mantan anggota Komisi I DPR yang akrab disapa Nuning tersebut, lima nama tersebut adalah Wakil Menteri Pertahanan Letjen Herindra dan Wakasad Letjen Bakti Agus Fadjari.
Kemudian, Kepala Staf Umum TNI Letjen Eko Margiyono, Kepala BAIS TNI Letjen Joni Supriyanto, dan Pangkostrad Letjen Dudung Abdurachman.
"Letjen Herindra memiliki tingkat pengalaman pendidikan yang bagus, Adhi Makayasa 87."
"Wakasad Letjen Agus Fajari bisa saja, tetapi sebentar lagi pensiun."
"Letjen Eko (Margiyono) Kasum, Letjen Joni (Supriyanto) Ka Bais, Letjen Dudung yang jadi favorit netizen."
Panglima TNI
Marsekal Hadi Tjahjanto
Jenderal Andika Perkasa
Andika Perkasa
pensiun
Dudung Abdurachman
Muhammad Herindra
Letjen Eko Margiyono
Pangkostrad
berita nasional terkini
Presiden Joko Widodo
Jokowi
Kepala Staf Angkatan Darat
KSAD
Jenderal
TribunKaltara.com
TNI Angkatan Darat
TNI
Prabowo Subianto ulang tahun
Prabowo Subianto
Mendadak Mahfud MD Batalkan Semua Agenda Bukber, Patuhi Larangan Buka Bersama oleh Presiden Jokowi |
![]() |
---|
DPR RI Sahkan Perppu Cipta Kerja Jadi UU, Puan Dikritik, Pengamat:Perusahaan Makin Mudah Lakukan PHK |
![]() |
---|
Kampanye Pencegahan Stunting Terus Digelorakan di Seluruh Indonesia, Urus Stunting Pekerjaan Mulia |
![]() |
---|
Siapa Menpora Baru Pengganti Zainudin Amali? Ini Jawaban Presiden Jokowi hingga Elite Golkar |
![]() |
---|
BKKBN-Tribun Network Kampanye Cukup Dua Telur, Percepat Penurunan Angka Stunting di Indonesia |
![]() |
---|