Berita Bulungan Terkini

Kabupaten Bulungan Masuk PPKM Level 1, Bupati Syarwani Izinkan Diadakan Kegiatan Expo Pasar Malam

Bulungan kembali masuk daftar daerah yang menerapkan PPKM Level 1. Berdasarkan Inmendagri No. 30 tahun 2022, pelaksanaan PPKM Level 1 dimulai 7 Juni.

Penulis: Maulana Ilhami Fawdi | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM/ MAULANA ILHAMI FAWDI
Pelaksanaan expo pasar malam di area parkiran Stadion Andi Tjatjok, Tanjung Selor 

TRIBUNKALTARA.COM, BULUNGAN - Kabupaten Bulungan kembali masuk daftar daerah yang menerapkan PPKM Level 1.

Berdasarkan Inmendagri No. 30 tahun 2022, pelaksanaan PPKM Level 1 di Bulungan dimulai sejak 7 Juni hingga 4 Juli mendatang.

Menurut Bupati Bulungan, Syarwani, kendati Bulungan kembali menerapkan PPKM Level 1, dirinya meminta masyarakat tidak melupakan protokol kesehatan.

Baca juga: Kasus Covid-19 di Kabupaten Bulungan Melandai, Dinas Kesehatan Optimis Bakal Masuk PPKM Level 1

Menurutnya protokol kesehatan adalah bagian dari adaptasi kebiasaan baru yang dapat mencegah penyakit selain Covid-19.

"Sekalipun diberi kelonggaran bukan berarti kita lepas total, kami tetap mengajak protokol kesehatan minimal masker lah," kata Bupati Syarwani, Selasa (7/6/2022).

Baca juga: Bulungan PPKM Level 1, Kadisdikbud Imbau PAUD-SMP Tingkatkan Prokes Cegah Kasus Kontak Erat Covid-19

"Masker bisa jadi kebiasaan baru kita, mudah-mudahan kita bisa terhindar tak hanya Covid-19 tapi juga wabah dan penyakit lain," tambahnya.

Lebih lanjut, pihaknya juga telah memberikan izin atas sejumlah kegiatan masyarakat.

Bupati Bulungan, Syarwani
Bupati Bulungan, Syarwani (TRIBUNKALTARA.COM/ MAULANA ILHAMI FAWDI)

Seperti halnya pelaksanaan pasar malam atau expo di Tanjung Selor, baik yang berada di area Stadion Andi Tjatjok maupun di Lapangan Agathis.

Baca juga: PPKM Level 1 Diperpanjang, Hampir Genap Sebulan Kasus Konfirmasi Covid-19 Malinau Bertambah 1

"Kalau itu diizinkan, kami minta dikoordinasikan dengan BPBD dan Alhamdulillah dari teman-teman pelaksana sudah berkoordinasi juga," tuturnya.

(*)

Penulis: Maulana Ilhami Fawdi

Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved