Berita Tana Tidung Terkini
Harga Minyak Goreng di KTT Rp 25 Ribu per Liter, Ibrahim Ali: Harapan Kita, Minyakita Sampai ke Sini
Harga minyak goreng di Tana Tidung Rp 25 Ribu per liter, Bupati Ibrahim Ali: Harapan kita, minyak goreng merk Minyakita sampai ke KTT
Penulis: Rismayanti | Editor: M Purnomo Susanto
TRIBUNKALTARA.COM, TANA TIDUNG - Harga minyak goreng di Tana Tidung Rp 25 Ribu per liter, Bupati Ibrahim Ali: Harapan kita, minyak goreng merk Minyakita sampai ke KTT
Bupati Tana Tidung, Ibrahim Ali lakukan inpeksi dadakan (Sidak) di Pasar Imbayut Taka, Jumat (8/7/2022)
Sidak tersebut dilakukan, untuk mengetahui ketersediaan dan harga bahan pokok di Kabupaten Tana Tidung, salah satunya minyak goreng.
Ibrahim Ali mengungkapkan, harga minyak goreng di Kabupaten Tana Tidung saat ini cukup tersedia, namun dengan harga yang masih tinggi.
Baca juga: Lantik Pengurus Paguyuban Keluarga Warga Jawa KTT, Bupati Tana Tidung Ibrahim Ali Harapkan ini
"Hari ini, minyak goreng kemasan fortune dan lain-lain di Kabupaten Tana Tidung itu masih cukup mahal.
Itu satu kemasannya, yang kemasan 1 liter itu masih Rp 25 ribu," ujarnya kepada TribunKaltara.com
Dia menambahkan, hal ini tentu menjadi perhatian khusus pemerintah Kabupaten Tana Tidung.
Lebih lanjut dia sampaikan, belum lama ini Kementerian Perdagangan meluncurkan minyak goreng kemasan sederhana dengan merek Minyakita.
Dia menyampaikan, minyak goreng ini akan dijual dengan harga Rp 14 ribu per kemasannya.
Dengan adanya minyak goreng murah ini, dia berharap pendistribusiannya bisa sampai ke Kabupaten Tana Tidung.
"Kita mengharap minyak itu sampai di Kabupaten Tana Tidung, jangan hanya di pusat aja dong sampainya.
Kabupaten Tana Tidung juga bagian dari NKRI, jadi harus memiliki hak yang sama," tandasnya.
Sementara itu dia sampaikan, terkait pendistribusian minyak goreng Rp 14 ribu itu, bisa dikoordinasikan dengan pemerintah daerah melalui Dinas Perdagangan.
Baca juga: Siap Sambut Pemilu 2024, DPC PDIP Tana Tidung Targetkan 4 Kursi di DPRD KTT
Menurutnya, cara tersebut akan sangat efektif, sehingga tidak terjadi permainan harga nantinya.
"Karena minyak goreng ini juga jadi perhatian khusus pemerintah, termasuk Pak Presiden Jokowi (Joko Widodo).
Jadi, mudah-mudahan seperti yang kita harapkan, Kabupaten Tana Tidung bisa dapat stok minyak goreng ini," harapnya
Penulis: Risna