Berita Kaltara Terkini

Resmi Ditutup Kemarin, BKD Kaltara Sebut Pendaftaran Penerimaan CPNS Masuki Tahap Verifikasi Data

Pasca resmi ditutupnya penerimaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN) pada Selasa (10/9/2024). 

Penulis: Desi Kartika Ayu | Editor: M Purnomo Susanto
TribunKaltara.com / Desi Kartika
Plt Kepala BKD Kaltara, Abdi Amriampa (TribunKaltara.com / Desi Kartika) 

TRIBUNKALTARA.COM, TANJUNG SELOR - Pasca resmi ditutupnya penerimaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN) pada Selasa (10/9/2024). 

Jadwal ini menjadi batas akhir submit resume melalui situs SSCASN untuk seleksi administrasi atau tahapan awal dari keseluruhan proses seleksinya.

Berdasarkan surat Plt. Kepala BKN Nomor: 5900/B-KS.04.01/SD/K/2024 untuk tahapan selanjutnya yakni seleksi administrasi atau verifikasi berkas.

Tahapan seleksi administrasi atau verifikasi berkas berlangsung sampai tanggal 17 September 2024.

Baca juga: Segera Submit, Hari Ini Terakhir Pendaftaran CPNS Pemkab Malinau, Jumlah Pendaftar 982 Orang 

Hal ini disampaikan langsung oleh Plt Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Kaltara, Andi Amriampa saat ditemui di kantornya hari ini, Rabu (11/9/2024).

"Kemarin hari terkahir pendaftaran setelah dilakuka perpanjangan waktu. Dan hari ini sudah masuk dalam tahapan verifikasi berkas," ujarnya.

Andi Amriampa juga mengatakan bahwa proses verifikasi diamanah kepada masing-masing instansi yang membuka formasi CPNS.

"Untuk verifikator diserahkan kepada kita masing-masing instansi oleh BKN. Jika yang membuka itu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) maka mereka juga yang melakukan verifikasi, jika Pemprov maka verifikatornya juga Pemprov," jelasnya.

Dikarenakan penerimaan pendaftaran CPNS menjadi hal yang ditunggu dan dikerjar oleh sebagian masyarakat, Andi menegaskan kepada tim verifikator dilingkungan Provinsi Kaltara untuk bersikap profesional.

Sehingga berkenaan dengan itu, Andi Amriampa memilih untuk melibatkan tim yang selama ini sudah terlibat dalam proses CPNS sejak 2015 karena.

Baca juga: 4.342 Peserta Seleksi CPNS di Kalimantan Utara Sudah Daftar, Ayo Submit Terakhir Malam Ini

"Artinya yang kita libatkan merupakan teman-teman yang selama ini sudah terlibat proses seleksi CPNS dan itu sudah kita lalui dari 2015 Tapi kita tetap minta supervisi dari BKN terkait proses itu nantinya," tandasnya.

Sejauh ini, berdasarkan data yang masuk pada BKN untuk pelamar dan proses submit di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara telah mencapai angka 1094 pelamar dari total kebutuha 65 formasi.

(*)

Sumber: Tribun Kaltara
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved