Bisnis Ilegal Polisi Nakal

Sosok Briptu Hasbudi, Sering Sedekah Nasi Tiap Jumat, Tetapi Jarang Berbaur dengan Tetangga

Penangkapan oknum anggota kepolisian yang bertugas di Ditpolairud Polda Kaltara, Briptu Hasbudi, belum lama ini menyita perhatian.

Penulis: Andi Pausiah | Editor: Amiruddin
SCREENSHOOT MULYADI
Kondisi rumah milik HSB saat diamankan petugas dan dilakukan penggeledahan. 

TRIBUNKALTARA.COM, TARAKAN – Penangkapan oknum anggota kepolisian yang bertugas di Ditpolairud Polda Kaltara, Briptu Hasbudi, belum lama ini menyita perhatian.

Pasalnya, bintara polisi berpangkat Briptu tersebut diduga terlibat dalam bisnis tambang emas ilegal di sekatak.

Bukan hanya itu, Briptu Hasbudi juga tersandung kasus ballpres atau pakaian bekas di Tarakan.

Akibatnya, kini Briptu Hasbudi harus mendekam di Rutan Polres Bulungan, Kalimantan Utara.

Acek salah seorang warga RT 24 Kelurahan Karang Anyar Pantai mengungkapkan, memang untuk keberadaan Briptu Hasbudi dari sisi komunikasi dengan warga sekitar pendapatnya pribadi jarang berbaur atau berinteraksi.

“Tidak tahu kalau Pak Briptu Hasbudi karena jarang dilihat. Tidak pernah dilihat pergi ke tetangga.

Kalau ditanya ikut kerja bakti, di sini juga tidak pernah ada kerja bakti. Anggotanya saja sering kami lihat ke rumahnya,” ungkap Acek.

Ia menambahkan, kendaraannya memang kerap lalu lalang di depan kediamannya termasuk pekerja Briptu Hasbudi.

“Anggotanya saja sering lewat dan mobilnya. Ada itu yang tertutup belakangnya tidak pernah sudah kulihat lewat itu,” urainya.

Rentetan kasus Bisnis Ilegal Oknum Polisi Nakal, Briptu Hasbudi, terlibat aktivitas tambang ilegal, maupun perdagangan ilegal di Kalimantan Utara, Senin (9//2022). (Kolase TribunKaltara.com / Andi Pausiah/Maulana Ilhami Fawdi/Polda Kaltara)
Rentetan kasus Bisnis Ilegal Oknum Polisi Nakal, Briptu Hasbudi, terlibat aktivitas tambang ilegal, maupun perdagangan ilegal di Kalimantan Utara, Senin (9//2022). (Kolase TribunKaltara.com / Andi Pausiah/Maulana Ilhami Fawdi/Polda Kaltara) (Kolase TribunKaltara.com / Andi Pausiah/Maulana Ilhami Fawdi/Polda Kaltara)

Ia menambahkan, saat awal mendengar informasi ia belum tahu jika ternyata Briptu Hasbudi sudah diamankan.

Hanya ia melihat banyak petugas berpakaian polisi memadati kediaman Briptu Hasbudi.

“Waktu petugas lewat banyak betul, kenapa di belakang ini. Ada apa di belakang ini jangan-jangan ada keributan.

Aku jalan-jalan ke rumahnya malah terikat dikasih garis polisi. Jadi bertanya juga ada apa sama Pak Briptu Hasbudi  ini,” ujarnya.

Karena petugas lewat di depan kediamannya ia juga sempat penasaran.

Halaman
123
Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved