Berita Malinau Terkini

RSUD Malinau Bakal Tiadakan Jam Besuk, Jika Angka Kasus Positif Covid-19 Semakin Bermbah  

Data Dinkes Malinau saat ini pasien yang positif Covid-19 ada 10 kasus. Melihat hal ini, rencananya RSUD Malinau akan tiadakan jam besuk.

Penulis: Mohamad Supri | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM/ MOHAMMAD SUPRI
Suasana pelayanan kesehatan Rumah Sakit Umum Daerah di Kecamatan Malinau Utara, Kabupaten Malinau, Provinsi Kalimantan Utara, Rabu (23/11/2022). 

TRIBUNKALTARA.COM, MALINAU - Antisipasi kembali terjadinya kenaikan pasien Covid-19  yang ada di RSUD Malinau, Kalimantan Utara, bakal ditiadakan jam besuk.

Berdasarkan Data Dinas Kesehatan Malinau, semakin hari jumlah kasus positif Covid-19 bertambah dan kini naik jadi 10 kasus. 

Direktur RSUD Malinau, Ni Putu Ria Citrawati menyiapkan upaya antisipasi lonjakan angka Covid-19 akhir tahun 2022 ini.

Baca juga: Lewat Konsultasi Publik Pelayanan RSUD Malinau, Warga Ingin Syarat Pasien Rujukan Dipermudah

"Kami siapkan lagi upaya antisipasi kasus positif yang kembali naik. Khususnya persiapan menjelang akhir tahun ini," ujar Ni Putu Ria Citrawat kepada TribunKaltara.com, Rabu (23/11/2022).

Ni Putu Ria Citrawati menjelaskan upaya antisipasi serupa dengan model yang diberlakukan untuk menekan sebaran kasus di daerah.

Baca juga: Benahi Pelayanan Kesehatan, Dewan Pengawas RSUD Malinau Sebut Penting Inovasi Adopsi Pola Layanan

Diantaranya mengalokasikan ruang karantina pasien, hingga pertimbangan untuk meniadakan jam besuk di RSUD Malinau.

Saat ini, langkah pencegahan masih dibahas, manajemen RSUD masih mempertimbangkan model pencegahan bergantung angka kasus.

Direktur RSUD Malinau, Ni Putu Ria Citrawati saat diwawancarai seusai pelaksanaan Konsultasi Publik Pelayanan di RSUD Malinau, Provinsi Kalimantan Utara, Selasa (22/11/2022).
Direktur RSUD Malinau, Ni Putu Ria Citrawati saat diwawancarai seusai pelaksanaan Konsultasi Publik Pelayanan di RSUD Malinau, Provinsi Kalimantan Utara, Selasa (22/11/2022). (TRIBUNKALTARA.COM/ MOHAMMAD SUPRI)

"Upaya kita kurang lebih sama seperti kenaikan kasus sebelumnya. Seperti peniadaan jam besuk dan ruang isolasi, selebihnya akan kami bahas," kata Ni Putu Ria Citrawati.

Upaya serupa diterapkan Faskes dalam penanganan kasus positif Covid-19 tahun 2021 lalu di Malinau, Kalimantan Utara.

(*)

Penulis : Mohammad Supri

 

Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved