Berita Kaltara Terkini
Bersamaan Kegiatan PDI Perjuangan, Mensos Risma Kembali Sambangi Kaltara, Berikut Jadwal Kegiatannya
Menteri Sosial Tri Rismaharini dijadwalkan kembali menyambangi Kaltara. Di antara kegiatannya, Mensos hadiri kegiatan internal partai PDI Perjuangan.
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi | Editor: M Purnomo Susanto
TRIBUNKALTARA.COM, TANJUNG SELOR - Menteri Sosial Tri Rismaharini dijadwalkan kembali menyambangi Kaltara.
Kunjungan ini adalah ketiga kalinya setelah menyambangi Bulungan di Oktober 2021 dan Nunukan pada Januari 2022.
Di Kaltara, Mantan Walikota Surabaya ini akan melaksanakan sejumlah kegiatan, di antaranya kegiatan Kemensos dan kegiatan internal partai PDI Perjuangan.
Rencana kunjungan Mensos Risma di Kaltara disampaikan oleh rekan sejawatnya di PDI Perjuangan yang juga anggota DPR RI dari Dapil Kaltara, Deddy Sitorus.
Baca juga: Gelar Konsolidasi PKH di Bulungan Kaltara, Kemensos Sebut Penerima Manfaat Berpeluang Bertambah
Deddy mengatakan Mensos Risma akan menghadiri pagelaran wayang kulit di Desa Karang Agung, Tanjung Palas Utara.
Kegiatan itu adalah kegiatan PDI Perjuangan dalam menyambut hari ulang tahun Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
"Malam ini beliau ada acara pribadi terkait dengan partai karena Ibu Mega berulang tahun ke-76," kata Deddy Sitorus, Senin (23/1/2023).
"Jadi kami mengadakan wayangan di Desa Karang Agung dan Bu Menteri akan ke sana," ungkapnya.
Tak hanya di Bulungan, Mensos Risma juga akan berkunjung ke Desa Atap, Sembakung, Nunukan.
Baca juga: KPU Usul Rp 39 Miliar, Ajukan Pembagian Anggaran Bersama Pemprov Kaltara
Dirinya diagendakan memberikan bantuan kepada warga setempat serta meninjau program yang dilakukan Kemensos pasca bencana banjir setahun silam.
"Tujuan Bu Menteri juga akan ke Sembakung, beliau waktu itu juga sudah ke sana saat banjir itu," tuturnya.
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi
Berita Kaltara Terkini
TribunKaltara.com
Kaltara
Menteri Sosial
Tri Rismaharini
Bulungan
Nunukan
PDI Perjuangan
DPR RI
Usai Luncurkan Gernas BBI dan BBWI, Gubernur Zainal A Paliwang Borong Produk Buatan UMKM Kaltara |
![]() |
---|
Jalin Kerja Sama dengan Pemprov Kaltara Pertamina EP Tarakan Field Usung Perlindungan Lingkungan |
![]() |
---|
Inovator Pulau Bunyu Raih Juara Teknologi Tepat Guna Kaltara, Putri Targetkan Sokis Bisa Go National |
![]() |
---|
Disperindagkop Kaltara Targetkan Transaksi Capai Rp 50 Miliar, Peluncuran Gerakan BBI dan BBWI |
![]() |
---|
Profil Jerry Anak Petani Krayan Nunukan Harumkan Indonesia, Raih Medali Perunggu di SEA Games 2023 |
![]() |
---|