Berita Malinau Terkini

Realisasi Investasi Malinau Setahun Terakhir Rp 1,2 Triliun, 9 Sektor Ini Sumbang Ratusan Miliar

Perkebunan dan pertanian inilah salah satu yang menjadi penyumbang terbesar investasi di Malinau Kalimantan Utara hingga mencapai Rp 1,2 triliun.

Penulis: Mohamad Supri | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM/ MOHAMMAD SUPRI
Potensi investasi di Malinau, Kalimantan Utara. Sektor listrik, gas dan air termasuk pertambangan menjadi penopang terbesar realisasi investasi Malinau setahun terakhir 

TRIBUNKALTARA.COM, MALINAU - Data Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Malinau mencatat realisasi investasi setahun terakhir mencapai Rp 1,2 triliun. 

Dinas PMPTSP Malinau mencatat 9 sektor penunjang kegiatan investasi dengan porsi terbesar disumbang dari sektor listrik, gas dan air, disusul sektor pertambangan, sektor pertanian dan sektor perkebunan.

Masing-masing menyumbang nilai investasi ratusan miliar. Seperti di sektor listrik, gas dan air senilai Rp 741 miliar dan sektor pertambangan senilai Rp 500 miliar. Sektor pertanian, tanaman pangan, perkebunan senilai Rp 11,5 miliar dan sektor kehutanan dengan nilai Rp 11,3 miliar.

Sepanjang tahun 2023, realisasi investasi di Malinau Kalimantan Utara masih didominasi PMA atau penanaman modal asing senilai Rp 706 miliar. Realisasi Penanaman Modal dalam Negeri (PMDN) di angka Rp 573 miliar.

Baca juga: Luas Area 40 Hektare, Rencana Investasi Hotel Wisata di Malinau Barat dalam Proses Legalisasi Lahan

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Malinau Kamran Daik menyampaikan sejumlah potensi investasi perlu diukur dan dipetakan terstruktur ke depan.

Penyusunan peta potensi yang sementara ini disusun Dinas PMPTSP Malinau diupayakan dapat memberikan gambaran potensi kepada calon investor.

"Karena ke depan, beberapa potensi yang kita miliki harus mampu menjawab peluang investasi," ungkap Kamran Daik, Kamis (3/10/2014).

Potensi invetasi di Malunau 02 03102024
Potensi investasi di Malinau, Kalimantan Utara. Sektor listrik, gas dan air termasuk pertambangan menjadi penopang terbesar realisasi investasi Malinau setahun terakhir

Sesuai data, capaian hingga potensi ekonomi perlu digambarkan secara baik. Mampu menjawab tantangan ekonomi yang berdampak kepada masyarakat luas.

(*)

Penulis : Mohammad Supri

 

Sumber: Tribun Kaltara
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved