Berita Kaltara Terkini
Operasi Zebra Kayan 2025 Dimulai, Berikut Tujuh Penekanan Kapolda Kaltara kepada Jajarannya
Selama 14 Hari dari 17 November hingga 30 November 2025 digelar Operasi Zebra Kayan di seluruh kepolisian wilayah Kalimantan Utara.
Penulis: Edy Nugroho | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM, TANJUNG SELOR- Mulai hari ini, Senin (17/11/2025). jajaran Polri, termasuk di wilayah Polda Kaltara melaksanakan Operasi Zebra Kayan 2025, operasi ini akan digelar selama 14 hari hingga 30 November 2025.
Menandai dimulainya Operasi Zebra Kayan, digelar apel gelar pasukan di Lapangan Mapolda Kaltara, Senin (17/11/2025).
Operai Zebra Kayan menjadi langkah awal dalam mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) menjelang Operasi Lilin 2025.
Apel dipimpin langsung Kapolda Kaltara Irjen Pol Djati Wiyoto Abadhy, yang secara simbolis menyematkan pita operasi kepada perwakilan personel sebagai tanda dimulainya Operasi Zebra Kayan 2025.
Baca juga: Polres Tarakan Kaltara Rutinkan Patroli Cipta Kondisi Jelang Operasi Zebra Kayan 2025
Dengan sasaran utama, mempersiapkan Operasi Lilin, analisis keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) hingga menanggapi fenomena yang berkembang di masyarakat, termasuk penertiban balap liar yang kini jadi perhatian khusus, serta perhatian terhadap kendaraan yang over dimensi dan over loading (ODOL).
"Operasi ini, dengan fokus pada penurunan angka pelanggaran, kecelakaan, dan fatalitas, serta peningkatan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas," ujar kapolda.
Dalam amanatnya, Kapolda Kaltara menegaskan bahwa Operasi Lilinini bersifat himbauan, edukatif, persuasif, dan humanis. Dengan pendekatan yang disesuaikan dengan karakteristik wilayah masing-masing. Sasaran operasi mencakup seluruh potensi gangguan, ambang gangguan, dan gangguan nyata yang berpotensi menimbulkan kemacetan dan kecelakaan lalu lintas, baik sebelum, saat, maupun setelah pelaksanaan operasi.
“Operasi Zebra Kayan 2025 bukan sekadar agenda rutin, melainkan jawaban konkret Polri atas kebutuhan masyarakat Kaltara terhadap lalu lintas yang aman, tertib, dan selamat,” tegas Kapolda Kaltara.
Kapolda Kaltara menyampaikan ada tujuh penekanan penting kepada seluruh jajaran. Berikut penekanannya:
1 Identifikasi dan inventarisasi lokasi rawan macet, pelanggaran, dan kecelakaan.
2 Tingkatkan sosialisasi tertib berlalu lintas kepada masyarakat.
3 Perkuat patroli dan pengawasan di titik rawan kecelakaan.
4 Hadirkan pos pengamanan, pelayanan, dan terpadu di lokasi strategis serta siagakan tim olah TKP.
5 Perkuat sinergi dengan instansi terkait dalam penanganan masalah lalu lintas.
6 Laksanakan penegakan hukum secara selektif dan prioritas melalui ETLE maupun tilang manual.
7 Kelola manajemen media untuk membangun citra positif Polda Kaltara.
(*)
Penulis: Edy Nugroho
Polda Kaltara
Operasi Zebra Kayan
Kapolda Kaltara
Irjen Pol Djati Wiyoto Abadhy
Operasi Lilin
TribunKaltara.com
| Anggota DPRD Kaltara asal Nunukan Dorong Percepatan Pembentukan DOB Krayan, Begini Alasannya |
|
|---|
| Ditreskrimum Polda Kaltara Bongkar Sindikat Penipuan Bantu Masuk Anggota Polri, 2 Pelaku Ditangkap |
|
|---|
| Hari Ini Dua Oknum Anggota DPRD Bulungan Dipanggil Polda Kaltara, Tindaklanjuti Dugaan Pengeroyokan |
|
|---|
| DPRD Kaltara Nilai Penghargaan Indonesia Kita Awards Jadi Momentum Dorong UMKM Naik Kelas |
|
|---|
| Perjuangan 13 Tahun Kaltara, Ketua DPRD Kaltara: Dulu tak Punya Anggaran, Kini Kita Mampu Bergerak |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Operasi-Zebra-01-17112025jpg.jpg)