Virus Corona Kaltara
UPDATE Tambah 146, Kasus Covid-19 Kaltara jadi 2.841, Tarakan Sumbang Kasus Positif Corona Terbanyak
Update tambah 146, kasus Covid-19 Kaltara jadi 2.841, Tarakan sumbang kasus positif corona terbanyak.
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi | Editor: M Purnomo Susanto
TRIBUNKALTARA.COM, TANJUNG SELOR - Update tambah 146, kasus Covid-19 Kaltara jadi 2.841, Tarakan sumbang kasus positif corona terbanyak.
Kota Tarakan menambah jumlah kasus positif Covid-19 terbanyak dengan 101 kasus.
Di mana mayoritas kasus positif berasal dari transmisi lokal yang berjumlah 64 kasus.
Baca juga: Antre Panjang BBM Masih Terjadi, Camat Krayan Sebut APMS Terapkan Jeda Penjualan, Ini Penyebabnya
Baca juga: Jabat Ketum PPP, Kekayaan Suharso Monoarfa Sentuh Angka Rp 59,8 Miliar, Miliki Jaguar dan Alphard
Baca juga: Film Lokal Rasa Nasional Aku dan Impianku Karya Putra Tarakan, Rizal: Mengajak Penonton Berfikir
Dari 101 kasus positif, sebagian besar adalah orang tanpa gejala atau OTG, sehingga penanganannya dilakukan dengan isolasi mandiri.
"Kalau di Tarakan, sebagian bergejala, dan sebagian itu OTG, untuk OTG diperkenankan menjalani isolasi mandiri," ujar Satgas Covid-19 Kaltara, Agust Suwandy, Minggu (20/12/2020).
Menurutnya langkah OTG dilakukan karena Tarakan tidak memiliki tempat karantina khusus.
"Diperbolehkan isolasi mandiri dengan pengawasan, karena tidak ada tempat karantina khusus," tambahnya.
Selain Tarakan, Kabupaten Bulungan dan Nunukan juga menyumbang penambahan kasus positif Covid-19 di Kaltara.
Di mana Bulungan menyumbang 31 kasus, dan Nunukan 14 kasus.
Mayoritas penambahan kasus di Bulungan dan Nunukan berasal dari kontak erat, dengan 16 kasus di Bulungan, dan 9 kasus di Nunukan.
Total kasus positif Covid-19 di Kaltara pun menyentuh angka 2.841 kasus.
Adapun, kasus konfirmasi kematian bertambah 1 orang, asal Tarakan.
Baca juga: Penampakan Bungker Milik Teroris Upik Lawanga di Lampung, jadi Tempat Merakit Bom dan Senjata Api
Baca juga: Jelang Nataru, Wings Air Kembali Buka Layanan Penerbangan di Bandara Kolonel RA Bessing Malinau
Baca juga: Ketua Gerindra Kaltara Ibnu Saud Minta Pendukung Zainal-Yansen Berpikir Rasional, Ini Alasannya
Yakni perempuan berinisial YK (49), yang memiliki riwayat perjalanan dari Surabaya, dan memiliki penyakit penyerta
Hipertensi.
Hal ini menambah jumlah kematian positif Covid-19 di Kaltara, menjadi 35 orang.
Untuk penambahan data sembuh, sebanyak 46 orang, dimana 30 orang asal Tarakan dan 16 orang asal Nunukan, menjadikan total kesembuhan mencapai
1.710 orang.
( TribunKaltara.com / Maulana Ilhami Fawdi )