Nunukan Memilih

1.564 Peserta Ikuti Tes Wawancara Seleksi Calon PPS di Nunukan, Satu Desa Diperlukan 3 Orang

Sebanyak 1.564 peserta mengikuti tes wawancara seleksi calon calon panitia pemungutan suara (PPS) yang diselenggarakan KPU Nunukan, Rabu (18/01/2023).

Penulis: Febrianus Felis | Editor: Sumarsono
Tribun Kaltara
Petugas PPK melakukan tes wawancara terhadap calon panitia pemungutan suara (PPS) di Aula KPU Nunukan, Rabu (18/01/2023), sore. 

"Jadi yang masuk perangkingan untuk ikuti tes wawancara ada 9 orang dari setiap desa. Karena kami ambil 3 kali kebutuhan.

Nanti dari hasil wawancara kami ambil 6 orang. Tapi satu desa 3 orang saja. Nah, 3 orang lainnya itu calon PAW," tuturnya.

Pelantikan PPS Serentak 24 Januari

Pelantikan PPS akan dilakukan serentak pada 24 Januari 2023 di setiap kecamatan.

"PPS akan dilantik oleh komisioner KPU Nunukan. Jadi nanti kami yang bagi Korwil. Contoh Sebuku, Sembakung, dan Tulin Onsoi itu satu komisioner.

Mereka nanti atur waktu pelantikan, yang jelas serentak hari yang sama," ungkapnya.

Baca juga: KPU Nunukan Melakukan Verifikasi Administrasi 17 Balon DPD, Kaharuddin: Sampai 12 Januari 2023

Sementara itu terkait calon PAW ( Pergantian Antar Waktu ) lanjut Ramli, bisa menunggu hingga diantara 3 PPS berhalangan tetap.

"Kalau anggota PPS di sebuah desa ada yang berhalangan tetap, maka calon PAW siap gantikan. Tapi kalau nantinya tidak ada calon PAW di sebuah desa, maka akan ada penunjukkan langsung setelah keluar surat edaran dari KPU RI," imbuh Rusli.

(*)

Penulis: Febrianus Felis

Sumber: Tribun Kaltara
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved