Berita Malinau Terkini
Letak Strategis Jalur Darat, Francis Sebut Malinau Bagian Utara Rawan Perlintasan Barang Terlarang
Jadi perhatian ekstra aparat gabungan, Wilayah Malinau bagian Utara kerap menjadi sasaran pengawasan aparat keamanan karena padat lalu lintas darat.
Penulis: Mohamad Supri | Editor: M Purnomo Susanto
TRIBUNKALTARA.COM, MALINAU - Wilayah Malinau bagian Utara kerap menjadi sasaran pengawasan aparat keamanan karena padat lalu lintas darat.
Sebagai ilustrasi, Posko perlintasan di Kecamatan Malinau Utara selalu menjadi perhatian ekstra aparat gabungan.
Dalam operasi pengamanan hari besar, pengawasan di Kecamatan Malinau Utara selalu didirikan berlapis. mengantisipasi peredaran barang terlarang, Miras dan Narkoba.
Camat Malinau Utara, Francis menerangkan hal tersebut dikarenakan Malinau Utara letak geografisnya berada di lajur perlintasan antarkabupaten.
Baca juga: Kaya Sumber Daya Perairan, FTF Momentum Mengenal Beragam Makanan Tradisional Khas Malinau Seberang

Sama halnya karena posisi strategis Kabupaten Malinau yang berada tengah-tengah Kalimantan Utara, sekaligus kabupaten perbatasan.
"Karena letaknya, wilayah kita di Malinau bagian Utara ini memang jadi titik perlintasan.
Beberapa kali penangkapan barang ilegal, narkoba, miras di sana. Tapi hanya perlintasan saja," Ujarnya saat dikonfirmasi TribunKaltara.com, Minggu (23/7/2023).
Francis menerangkan lalu lintas darat Malinau tidak hanya menghubungkan kabupaten lain, juga termasuk barang yang berasal dari negara tetangga.
Dari aspek kerawanan, Malinau Utara terhubung jalan poros trans kalimantan yang membentang sepanjang Nunukan, Malinau, KTT hingga ibu kota provinsi.
Baca juga: Jelajah 5 Kilometer Labirin Batu di Desa Batu Kajang, Cikal Bakal Objek Wisata Fenomenal di Malinau
"Sejauh ini, hanya lewat. Beberapa kali operasi dari aparat keamanan dan Satpol PP, rata-rata memang dipasok ke luar. Kita selaku pihak kecamatan terus mengawasi juga," Katanya.
Sebagai informasi, dalam sejumlah operasi terjadwal aparat keamanan, kerap memprioritaskan jalur lintas darat di Malinau Utara.
Ini dikarenakan wilayah Malinau bagian Utara merupakan daerah perlintasan kendaraan bermotor melalui jalur darat.
(*)
Penulis : Mohammad Supri
Dua Kali Kejadian Serupa dalam 3 Bulan, Jalur Darat Malinau Kaltara Rawan Perlintasan Sabu |
![]() |
---|
Dari Investasi hingga Isu Perbatasan di Kaltara, Dua Seminar Nasional Lengkapi Irau Malinau 2025 |
![]() |
---|
Kedua Kalinya ke Malinau Kaltara, Kaka: Irau Catat Dua Momen Bersejarah Bagi Slank |
![]() |
---|
Deretan Jadwal 14 Musisi dan Grup Band Ternama Bakal Manggung di Perayaan Irau Malinau Kaltara |
![]() |
---|
Besok Slank dan Seniman Lokal Tampil di Irau Malinau ke-11, Saat Gladi Bersih Curi Perhatian Warga |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.