Berita Malinau Terkini

Lomba Cerdas Cermat Pelajar di Malinau Dibagi Dua Wilayah, Sekolah Diseleksi Tiap Kecamatan

Dinas Pendidikan Malinau gelar lomba cerdas cermat yang seleksinya akan dilakukab besok, Selasa 12 September 2023.

Penulis: Mohamad Supri | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM/ MOHAMMAD SUPRI
Pembukaan Cerdas Cermat pelajar se-Malinau jenjang SD/Madrasah Ibtidaiyah dan SMP/Madrasah Tsanawiyah di Malinau Kota, Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, Senin (11/9/2023). 

TRIBUNKALTARA.COM, MALINAU - Lomba cerdas cermat pelajar SD, Madrasah Ibtidaiyah dan SMP, Madrasah Tsanawiyah di Malinau, Kalimantan Utara akan diawali melalui tahapan seleksi tingkat kecamatan.

Masing-masing tim perwakilan sekolah akan mengikuti lomba cerdas cermat tahap penyaringan dimulai pada 12 September 2023 di 15 kecamatan.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malinau, Dumberbril menerangkan pelaksanaan lomba cerdas cermat pelajar SD, SMP/sederajat diselenggarakan di 15 kecamatan.

Pelaksanaan lomba cerdas cermast dibagi menjadi 2 wilayah. Wilayah pertama tersebar bagi peserta didik di 9 kecamatan.

Baca juga: Wakil Bupati Buka Lomba Cerdas Cermat Pelajar se-Malinau, Pesan Jakaria Tingkatkan Mutu Pembelajaran

"Wilayah 1 terdiri dari 9 kecamatan. yaitu Kecamatan Malinau Utara, Malinau Kota, Malinau Barat, Mentarang, Mentarang Hulu, Sungai Tubu, Malinau Selatan, Malinau Selatan Hilir dan Malinau Selaran Hulu," katanya, Senin (11/9/2023).

Untuk wilayah 2 mencakup 6 kecamatan. Yakni Kecamatan Kayan Hulu, Kayan Hilir, Kayan Selatan, Sungai Boh, Pujungan dan Bahau Hulu.

Dumberbril menerangkan seleksi peserta dilaksanakan berjenjanh di tiap kecamatan. Pelaksanaannya mulai 12-13 September 2023.

"Pelaksanaan seleksi lomba cerdas cermat di tiap-tiap ibukota kecamatan masing-masing. Semntara, final kita jadwalkan pada 10 Oktober 2023 di Ruang Laga Fratu Kantor Bupati," Ungkapnya.

Pelaksanaan tahapan seleksi lomba cerdas cermat di tingkat kecamatan mempertemukan peserta didik sesuai jenjang. Yakni siswa-siswi SD atau Madrasah Ibtidiyah, serta SMP atau Madrasah Tsanawiyah.

Pembukaan cerdas cermat peserta didik jenjang SD/MI dan SMP/Mts di Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, Senin (11/9/2023).
Pembukaan cerdas cermat peserta didik jenjang SD/MI dan SMP/Mts di Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, Senin (11/9/2023). (TRIBUNKALTARA.COM/ MOHAMMAD SUPRI)

Peserta yang lolos seleksi lomba cerdas cermat berhak maju pada final, 10 Oktober 2023 mendatang.

(*)

Penulis : Mohammad Supri

 

Sumber: Tribun Kaltara
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved