Berita Nunukan Terkini

Asisten I Pemkab Nunukan Perintahkan OPD Segera Sempurnakan Dokumen RPJMD Nunukan 2025-2029

Pemkab Nunukan perintahkan OPD untuk segera menyempurnakan dokumen Rancangan Teknokratik RPJMD Kabupaten Nunukan tahun 2025-2029.

Penulis: Febrianus Felis | Editor: M Purnomo Susanto
HO/ Titus Prokopim Setkab Nunukan
Bappeda Litbang Kabupaten Nunukan menggelar rapat pembahasan bersama perangkat daerah dalam rangka penyempurnaan rangcangan teknokratik RPJMD Kabupaten Nunukan tahun 2025-2029, belum lama ini. (HO/ Titus Prokopim Setkab Nunukan). 

TRIBUNKALTARA.COM, NUNUKAN - Asisten I Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nunukan, Munir perintahkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk segera menyempurnakan dokumen Rancangan Teknokratik Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Nunukan tahun 2025-2029. 

Sebelumnya, Bappeda Litbang Kabupaten Nunukan menggelar rapat pembahasan bersama perangkat daerah dalam rangka penyempurnaan rangcangan teknokratik RPJMD Kabupaten Nunukan tahun 2025-2029. 

Munir menjelaskan rancangan teknokratik RPJMD merupakan naskah akademik yang memuat kajian ilmiah dan empirik terhadap kondisi, potensi, masalah, serta isu-isu strategis yang dihadapi lima tahun ke depan.

"Rancangan teknokratik RPJMD Kabupaten Nunukan akan menjadi rujukan bagi para calon Bupati dan Wakil Bupati yang akan datang untuk menyusun visi, misi dan program prioritasnya," kata Munir kepada TribunKaltara.com, Sabtu (24/08/2024), pukul 14.30 Wita.

Baca juga: KPU Nunukan Minta LO Paslon Aktivasi Silon, Jelang Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati

Bappeda Litbang Kabupaten Nunukan menggelar rapat pembahasan bersama perangkat daerah dalam rangka penyempurnaan rangcangan teknokratik RPJMD Kabupaten Nunukan tahun 2025-2029, belum lama ini.
(HO/ Titus Prokopim Setkab Nunukan)
Bappeda Litbang Kabupaten Nunukan menggelar rapat pembahasan bersama perangkat daerah dalam rangka penyempurnaan rangcangan teknokratik RPJMD Kabupaten Nunukan tahun 2025-2029, belum lama ini. (HO/ Titus Prokopim Setkab Nunukan) (HO/ Titus Prokopim Setkab Nunukan)

Selain itu kata dia, RPJMD teknokratik ini juga dapat menjadi referensi bagi masyarakat dalam menilai kesesuaian visi, misi, dan program prioritas para calon kepala daerah dengan kondisi objektif di Kabupaten Nunukan.

Munir memerintahkan kepada seluruh OPD untuk berpartisipasi aktif dalam penyempurnaan dokumen RPJMD 2025-2029.

Baca juga: DPRD Nunukan Bakal Libatkan Mahasiswa di Sidang Paripurna Musrenbang, Salah Satu Tuntutan Aksi Massa

"Penyusunan rancangan teknokratik RPJMD sudah pada tahap akhir. Oleh karena itu saya memerintahkan kepada seluruh OPD untuk segera menyempurnakan dokumen RPJMD Kabupaten Nunukan tahun 2025-2029 ini," ungkap Munir.

Penulis: Febrianus Felis

Sumber: Tribun Kaltara
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved