Berita Kaltara Terkini

Hari Ini Jalan Agatish hingga Serindit di Tanjung Selor Hanya Satu Jalur, Adanya Pelebaran Jalan

Pelebaran jalan dilakukan di jalan Agatish dan Jalan Serindit di Tanjung Selor, Bulungan Kalimantan Utara, sehingga hanya dibuka satu jalur.

Penulis: Edy Nugroho | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM
Jalab Serindit arah menuju Jalan Agatish di Tanjung Selor, Bulungan Kalimantan Utara sementara ditutup. Jalan tersebut diubah menjadi satu jalur, karena ada pekerjaan pelebaran jalan. 

TRIBUNKALTARA, TANJUNG SELORPemprov Kaltara dibantu dengan Satuan Lantas Polresta Bulungan melakukan rekayasa lalu lintas di jalur Jalan Agatish hingga Jalan Serindit Tanjung Selor, Bulungan Kalimantan Utara selama sebulan kedepan.

Mulai hari ini, Kamis (3/10/2024) ruas jalan tersebut diberlakukan hanya pada 1 jalur (one way), yaitu dari arah Jalan Agatish hingga pertigaan Jalan Serindit dan Jalan Cendrawasih. 

Sebelumnya jalur ini bisa dilalui dari dua arah, namun mulai sekarang yang dari arah Tugu Lemlai Suri atau Jalan Serindit menuju Jalan Agatish sementara ditutup.

Dilakukan rekayasa lalu lintas, karena adanya pekerjaan pembangunan bahu jalan, dengan tujuan untuk pelebaran jalan. 

Baca juga: Tahun 2024, Pemkab Malinau akan Lakukan Pelebaran Jalan di Tingkat Desa dan Kecamatan 

Kepala Dinas PUPR-Perkim Kaltara, Helmi mengatakan, dalam pengerjaan dikhawatirkan mengganggu lalulintas. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, untuk sementara selama dilakukan pengerjaan pelebaran jalan, diberlakukan lulintas hanya satu arah.

Pantauan media ini, mulai Kamis (03/10/2024), tampak petugas polisi lalulintas dari Polresta Bulungan mulai berjaga di pertigaan Jl Serindit - Cendrawasih. Tepatnya di bundaran Tugu KB.

Kendaraan dari arah gunung yang akan ke kota, dialihkan melalui Jalan Sengkawit Tanjung Selor.

Tak hanya di Jalan Serindit, penutupan juga dari arah Jalan Kaka Tua dan Jalan Gelatik ke arah Jl Nuri. Di Jl Nuri diberlakukan satu arah, dari Jalan Serindit dan Jalan Agatish.

Tertulis pada papan peringatan, rekayasa lalulintas ini akan berlangsung sejak 3 hingga 31 Oktober 2024.

Sebelumya, Kadis PUPR-Perkim Kaltara menyebutkan, alokasi anggaran untuk pekerjaan ini sebesar Rp500 juta, melalui APBD 2024.

Jalan Serindit dan Jalan Agatish satu jalur 02 03102024
Jalan Serindit arah menuju Jalan Agatish di Tanjung Selor, Bulungan Kalimantan Utara sementara ditutup. Jalan tersebut diubah menjadi satu jalur, karena ada pekerjaan pelebaran jalan.

Sebelumnya, Jalan Agathis memang sudah menjadi kewenangan provinsi, setelah diserahkan dari pusat, dalam hal ini Kemen PUPR. 

Adapun panjang Jalan Agathis yang dialihkan ke provinsi itu kurang lebih 1 kilometer. Mulai dari perempatan Jalan Kolonel Soetardji-Jalan Ulin-Jalan Meranti-Jalan Agathis sampai ke pertigaan Jalan Agathis-Jalan Serindit-Jalan Nuri Tanjung Selor.

(*)

Penulis: Edy Nugroho

Sumber: Tribun Kaltara
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved