Berita Tarakan Terkini
Empat JPT Pratama di Pemkot Tarakan Kosong, Pendaftaran Calon Terakhir Hari Ini, Dibuka Se-Kaltara
Empat jabatan kepala dinas di Tarakan kosong. Jadi pendaftaran seleksi calon yang menempati 4 jabatan ini, hari ini merupakan hari terakhir daftar.
Penulis: Andi Pausiah | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM, TARAKAN- Hari ini, Selasa (3/6/2025) merupakan hari terakhir pendaftaran seleksi terbuka bagi empat Jabatan Tinggi Pratama (JPT) Pratama Pemkot Tarakan yang kosong
Empat JPT Pramata yang kosong saat ini terdiri dari Kepala DKUKMP Tarakan, Kepala DLH Takan, Kepala BKPSDM Tarakan dan Kepala DKISP Tarakan.
Wali Kota Tarakan Khairul, saat ini masih berlangsung proses pendaftaran seleksi terbuka bagi empat jabatan JPT Pratama tersebut. Sehingga kepala dinas di Kalimantan Utara (Kaltara) yang ada dapat mengikuti seleksi terbuka 4 JPT Pratama ini.
"Semua kepala dinas se-Kaltara itu boleh masuk. Calon-calon yang mau jadi kepala dinas, ucap Khairul.
Baca juga: Jabatan Sekretaris Provinsi di Kaltara Akan Segera Dilelang, BKD Ungkap Tim Pansel Sedang Disusun
Khairul mengatakan, untuk seleksi terbuka 4 JPT Pratama tersebut akan dilakukan Tim Panitia Seleksi (Pansel) internal dari Pemkot Tarakan dan eksternal dari perguruan tinggi.
"Tim Pansel kan sudah ada kita bentuk, internal dari kita, dan eksternal dari perguruan tinggi," katanya.
Dikatakan Khairul, nantinya para calon yang telah mendaftar mengikuti tahapan seleksi terbuka 4 JPT Pratama tersebut. Mulai dari paparan visi misi, wawancaran dan lainnya. Usai lewati tahapan ini, Tim Pansel akan menyerahkan tiga nama calon yang nantinya diserahkan kepada kepala daerah.
"Nanti dari tim Pansel ini mendorong tiga nama.Tiga nama kepada kepala daerah. Untuk dipilih salah satunya. Nanti di situlah peran kepala daerah nanti memilih dari tiga nama tersebut," papar Khairul.
(*)
Penulis: Andi Pausiah
pendaftaran
seleksi terbuka
JPT Pratama
Pemkot Tarakan
Wali Kota Tarakan
Khairul
Kaltara
Tim Pansel
TribunKaltara.com
| Polda Kaltara Fasilitasi Pertemuan Pengemudi Online-Dishub, Izin Operasi di Pelabuhan dan Bandara |
|
|---|
| Hadiri Wisuda ke-41 UBT, Wali Kota Tarakan Khairul Beri Apresiasi Bagi Mahasiswa Berprestasi |
|
|---|
| Wali Kota Tarakan Silaturahmi Bersama Kajati Kaltara, Apresiasi Selalu Kolaborasi Bersama Pemkot |
|
|---|
| Wali Kota Tarakan Bahas Solusi Permasalahan Lahan Bersama Kodaeral XIII, Usul Skema Saling Hibah |
|
|---|
| Rencana Pembahasan UMK Tarakan 2026, Disnaker Tunggu Juklak dan Juknis dari Kemenaker RI |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Wali-kota-Tarakan-Khairul-03062025jpg.jpg)