Berita Tana Tidung Terkini
Istri Bupati Tana Tidung Kunjungi PAUD di Muruk Rian, Upaya Vamelia Wujudkan PAUD Berkualitas
Dua PAUD di Muruk Rian dikunjungi Bunda PAUD Tana Tidung Vamelia Ibrahim, yakni ada PAUD Sinar Kasih dan PAUD Sehati.
Penulis: Rismayanti | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM, TANA TIDUNG - Bunda PAUD Tana Tidung, Vamelia Ibrahim belum lama ini melakukan kunjungan kerja ke sejumlah PAUD di Kecamatan Muruk Rian, Tana Tidung, Kalimantan Utara.
Vamelia Ibrahim menyampaikan, kunjungannya tersebut dalam rangka upaya mewujudkan PAUD Berkualitas yang ada di Kecamatan Muruk Rian, Tana Tidung.
"Kemarin itu saya ke dua PAUD, ada PAUD Sehati di Sapari dan PAUD Sinar Kasih di Rian Rayo.
Saya juga berdiskusi dengan kepala desa, kepala sekolah, dan guru PAUD terkait upaya mewujudkan PAUD Berkualitas," uja Vamelia Ibrahim kepada TribunKaltara.com, Kamis (19/1/2023).
Baca juga: Dinobatkan jadi Bunda PAUD Inspiratif Kaltara, Ini Cara Vamelia Ibrahim Tingkatkan Kualitas PAUD KTT
Vamelia Ibrahim menyampaikan, kepala desa sebagai pembina PAUD juga memiliki peran yang sangat strategis.
Mulai dari kebijakan penganggaran dengan menyediakan biaya operasional dan insentif guru melalui anggaran Desa.
"Kemudian juga perbaikan sarana dan prasana PAUD yang ada hingga pembinaan para guru PAUD kita," katanya.
Baca juga: Learning Loss jadi Masalah, Bunda PAUD Tana Tidung Ungkap Tantangan Terbesar Tingkatkan SDM di KTT
Tak hanya itu, kunjungannya kali ini juga untuk melakukan penguatan kepada guru-guru PAUD dalam melaksanakan praktik baik di PAUD.
Selain itu, dirinya juga melakukan evaluasi kinerja PAUD dan mengawal terlaksananya Peraturan Bupati Tana Tidung terkait pemberian insentif guru PAUD.
COM/ HO-Kominfo KTT)" width="700" height="393" loading="lazy" />
"Penyelarasan jam masuk PAUD juga kita bahas, sehingga jam masuk PAUD di Tana Tidung ini selaras semua," pungkasnya.
(*)
Penulis: Risnawati
Bunda PAUD Tana Tidung
Vamelia Ibrahim
PAUD
Kecamatan Muruk Rian
Tana Tidung
Kalimantan Utara
TribunKaltara.com
| Progres Pembangunan Puspem Tana Tidung Kaltara di Atas 50 Persen, Target Selesai Desember 2025 |
|
|---|
| Indeks Pembangunan Gender Tana Tidung Naik jadi 81,40, Wakil Perempuan di Parlemen Masih 15 Persen |
|
|---|
| Bupati Tana Tidung Kaltara Monev Pembangunan Pusat Pemerintahan, Optimis Pindah Kantor Akhir 2026 |
|
|---|
| Pembangunan Gedung Baru RSUD Akhmad Berahim Tana Tidung Keltara Dikebut, Target Rampung November Ini |
|
|---|
| Diduga Modus Penipuan, Oknum Sales Gas Kabur Setelah Dipanggil Satpol PP Tana Tidung Kaltara |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/bunda-paud-tana-tidung-02-19012023.jpg)