Pilpres 2024
Jokowi Kian Akrab dengan Prabowo Ketimbang Ganjar, PDIP Kebakaran Jenggot? Adian Buka Suara
Momen Jokowi kian akrab dengan Prabowo Subianto ketimbang Ganjar Pranowo jelang Pilpres 2024, PDIP kebakaran jenggot? Adian Napitupulu buka suara.
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi | Editor: Cornel Dimas Satrio
Pasalnya Jokowi sebagai Presiden adalah atasan dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di Kabinet Indonesia Maju.
Iapun membantah bahwa kedekatan itu sebagai sinyal bahwa Jokowi mendukung Prabowo di Pilpres 2024.
"Seolah-olah bentuk dukungan kepada Prabowo, engga ada itu," kata Adian Napitupulu dalam acara Livi on Point di Kompas TV.

Baca juga: Desmond Mahesa Meninggal Dunia, Ganjar Pranowo hingga Prabowo Subianto Melayat, Intip Profilnya
Politisi PDIP ini menyampaikan keberadaan Prabowo Subianto di kabinet juga merupakan bentuk dari kebesaran hati dan sikap keneragawan Jokowi.
Adian menegaskan, Jokowi bakal mendukung Ganjar Pranowo yang juga kader PDIP di Pilpres 2024.
Menurut aktivis 1998 itu, sudah cukup banyak sinyal dukungan yang diberikan Jokowi kepada Ganjar Pranowo.
Hal itu juga terlihat saat Presiden Jokowi menghadiri agenda Rakernas PDIP pada Juni lalu.
Adian Napitupulu menuturkan sosok pemimpin berikutnya yang disebut Presiden Jokowi harus memilliki keberanian dan punya nyali berada di diri Ganjar Pranowo.
"Saya yakin Jokowi ke Pak Ganjar. Sekian banyak peristiwa itu, kan peristiwanya sudah berkali-kali yang menunjukan dia sangat berpihak kepada Pak Ganjar," ucapnya.
“Berkali-kali dia bilang kita butuh presiden yang pemberani, yang punya nyali.
Kemarin, dia berpidato di Rakernas PDIP sama, untuk Ganjar, semua untuk Ganjar," kata Adian Napitupulu menambahkan.
Sejumlah momen kedekatan Jokowi dan Prabowo:
1. Bertemu empat mata di Istana Kepresidenan
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto kembali bertemu empat mata dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (26/6/2023) sore.
Senin sore kemarin, Prabowo mendadak datang ke istana sekitar pukul 16.45 WIB karena dipanggil Jokowi.
Prabowo Subianto
Jokowi
Prabowo
Adian Napitupulu
PDIP
Gerindra
Ganjar Pranowo
Ganjar
Pilpres 2024
calon presiden
Hadiri Proses Penetapan Capres-Cawapres Terpilih, Anies: Masih Banyak Catatan dalam Sidang MK |
![]() |
---|
MK Tolak Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud, Reaksi Prabowo? Gerindra: Segera Temui Megawati |
![]() |
---|
Putusan MK Tolak Gugatan Anies dan Ganjar, Jadwal Penetapan Prabowo-Gibran Capres Cawapres Terpilih? |
![]() |
---|
HARTA 8 Hakim MK yang Tangani Sengketa Pilpres, Lengkap Terkaya dan Termiskin, Ipar Jokowi tak Masuk |
![]() |
---|
Putusan MK: Hakim Bahas Bansos dan Dugaan Cawe-cawe Jokowi di Pilpres, Beda Reaksi Anies dan Ganjar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.