Berita Nasional Terkini
Mendadak TKN Prabowo-Gibran Klarifikasi Kabar Pemangkasan Subsidi BBM untuk Makan Siang Gratis
Wakil Ketua Tim TKN Prabowo-Gibran, Eddy Soeparno melakukan klarifikasi terkait pemangkasan subsidi BBM untuk program makan siang dan susu gratis.
Dia merinci anggaran subsidi energi dari APBN saat ini sebesar Rp350 Triliun, di mana alokasi terbesar adalah subsidi pertalite dan LPG 3 kilogram.
Artinya, apabila anggaran menjadi efisien, maka hasilnya bisa dialokasikan untuk menjalankan program-program pro rakyat lainnya.
Baca juga: Prabowo-Gibran Unggul di Solo Sesuai Quick Count Pilpres, Kata Elite Parpol Pendukung Ganjar-Mahfud
"Nah, efisiensi yang dihasilan itu merupakan penghematan APBN, di mana penghematannya itu bisa dipergunakan untuk membiayai program-prgram APBN yang lainnya," tuturnya.
Sekali lagi, Eddy menegaskan bahwa tidak ada pemangkasan subsidi energi untuk menyokong program lain seperti yang beredar belakangan, melainkan evaluasi dan efisiensi agar subsidi energi dapat dirasakan oleh masyarakat yang betul-betul membutuhkan.
"Tidak ada pemotongan pemangkasan BBM, yang ada adalah efisiensi di bidang subsisi energi, agar tepat sasaran, yang menerima adalah mereka yang berhak dan penghematannya itu akan digunakan untuk membiayai program-program APBN ke depannya," pungkas Eddy. (tribunnews)
| Sosok Mayjen Rio Firdianto, Paspampres Era Jokowi Kini Punya Jabatan Baru usai Mutasi TNI |
|
|---|
| Sosok Mayjen TNI Kosasih, Tentara Eks Lingkaran Prabowo Terima Penghargaan Kapolri |
|
|---|
| Sosok Irjen Helmy Santika, Akpol 1993 Tinggalkan Kursi Kapolda usai Mutasi Polri |
|
|---|
| Sosok Irjen Helfi Assegaf, Jenderal Pengalaman di Reserse jadi Kapolda Lampung usai Mutasi Polri |
|
|---|
| Mutasi Polri Polda Maluku Utara 2025, Penjelasan Terbaru Irjen Waris Agono |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Calon-presiden-Prabowo-Subianto-rgs.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.