Berita Malinau Terkini
Persiapan Kirim Mahasiswa ke Cina, Pemkab Malinau Teken Kemitraan Pembekalan Bahasa Mandarin
Pemkab Malinau melalui program Desa Sarjana tahun 2023 jalin kerja sama dengan sejumlah institusi guna mencetak SDM terampil dan berdaya saing.
Penulis: Mohamad Supri | Editor: M Purnomo Susanto
TRIBUNKALTARA.COM, MALINAU - Pemkab Malinau daerah melalui program Desa Sarjana tahun 2023 menjalin kerja sama dengan sejumlah institusi guna mencetak sumber daya manusia terampil dan berdaya saing.
Baru-baru ini, Kerjasama dijalin memfasilitasi putra-putri daerah untuk mengenyam pendidikan tinggi ke Negeri Tirai Bambu, China.
Program yang didesain searah visi Desa Sarjana ini baru saja menjalin kemitraan bersama ITCC ( Indonesia Tionghoa Culture Center) di Surabaya, Jumat (7/7/2023).
Nota kesepahaman yang ditandatangani Bupati Malinau berisi kerja sama pembekalan atau kursus bahasa Mandarin bagi Mahasiswa asal Malinau.
Baca juga: Masa Depan Dan Perjuangan Pengakuan Hutan Adat Dayak Abay Sembuak Malinau Kaltara, Ada Misi Besar?
Diantaranya ada Mahasiswi asal Desa Lubak Manis, Malinau Utara, Cintana yang merupakan satu dari 3 penerima program desa sarjana tahun 2023.
Cintana yang mendapatkan kesempatan dibekali kursus bahasa Mandarin sebelum menuju perguruan tinggi di Cina.
"Saya ambil jurusan Kedokteran, sesuai dengan kebutuhan desa, dan saya sudah terdaftar apda salah satu kampus di China. Sekarang saya sedang dibekali bahasa Inggris dan Mandarin di ITCC," ujarnya, Sabtu (8/7/2023).
Bupati Malinau, Wempi W Mawa menyampaikan kemitraan yang digagas sebagai fondasi memperluas kesempatan terserapnya SDM lokal.
Sejumlah program pembangunan, termasuk kegiatan investasi dan industri di Malinau sebagian besar merupakan korporasi asal Cina.
Penguasaan bahasa menurutnya jadi nilai tambah yang perlu dimiliki untuk memuluskan serapan tenaga kerja lokal.
Baca juga: Pesta Irau Malinau 2023 Berlangsung Tiga Pekan, Stand UMKM Didistribusikan Gratis, Catat Jadwalnya
"Kita juga menyiapkan tenaga-tenaga teknis, yang secara spesifik mumpuni untuk memenuhi tenaga-tenaga terampil pada proyek-proyek pembangunan yang ada di Malinau maupun di Kaltara," Katanya.
(*)
Penulis : Mohammad Supri
Pemkab Malinau
Desa Sarjana
Negeri Tirai Bambu
Indonesia Tionghoa Culture Center
Bupati Malinau
Malinau
| Paspor Mati tapi Masih Bekerja, Pengawasan Tenaga Kerja Asing di Malinau Kaltara Diperketat |
|
|---|
| Mayoritas Pekerja Asing di Malinau Berasal dari China, Terdata Bekerja di Proyek Strategis |
|
|---|
| Rumah Singgah Rencana Dibangun Permudah Kendala Transportasi Jeram Sungai Bahau Malinau Kaltara |
|
|---|
| Validasi Data Berjenjang, Malinau Kota Kaltara Siapkan Penanda Penerima Bantuan Sosial |
|
|---|
| Musrenbang di 15 Kecamatan Malinau Dikebut, Dijadwalkan Tuntas Awal Desember Tahun 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/pemerintah-kabupaten-malinau-melalui-program-desa-sarjana-dtjy.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.