Mata Lokal Memilih

Mantan Gubernur Kaltim Isran Noor dan WaliKota Samarinda Ikut Kampanye Prabowo-Gibran, Target Menang

Mantan Gubernur Kaltim Isran Noor dan Wali Kota Samarinda, Andi Harun ikut kampanye akbar pasangan Capres-Cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran.

Editor: Sumarsono
Tribun Kaltim/Nevrianto
Mantan Gubernur Kaltim Isran Noor dan Wali Kota Samarinda, Andi Harun ikut kampanye akbar pasangan Capres-Cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran. 

"Bapak (Prabowo) lagi di Manado, terus lanjut ke Bali kalau tidak salah ada beberapa titik lagi.

Jadwalnya begitu padat, makanya beliau belum bisa hadir di sini," ungkap Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai Gerindra, Budisatrio Djiwandono.

Menurutnya,  pemimpin tepat capres dan cawapres  Prabowo-Gibran.

Terlebih,  Prabowo juga berkomitmen melanjutkan program-program yang telah dijalankan Presiden  Joko Widodo (Jokowi), termasuk kelanjutan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). "Menyempurnakan segala yang belum sempurna," tandasnya.

Baca juga: Eks Gubernur Kaltim Mundur dari Nasdem, Partai Demokrat Nyatakan Siap Terima Kembali Isran Noor

 “I Love You So Much!”

Mantan Gubernur Kaltim Isran Noor, menjadi sorotan saat hadir dalam kampanye akbar Capres-Cawapres Prabowo-Gibran di parkiran GOR Segiri Samarinda, Senin (5/2/2024).

Isran Noor menyatakan dukungannya di hadapan ribuan pendukung Prabowo-Gibran.

"Prabowo-Gibran, I love you so much!,” ucap Isran Noor di atas panggung kampanye akbar tersebut.

Sontak saja, ungkapannya tersebut disambut sorak-sorai ribuan pendukung paslon ini.

Ia pun  optimitiskan dapat memenangkan pasangan Capres-Cawapres nomor urut 02  di Kalimantan Timur (Kaltim).

"Saya akan berusaha memenangkan capres nomor 2 di Kaltim. Akan memenangkan kosong 2!", tegas Isran Noor.

Alasannya, Prabowo-Gibran merupakan sosok pasangan pemimpin yang andal dalam hal menangani permasalahan negara.

"Jadi jangan melirik calon lain, cukup Prabowo-Gibran aja," tandas Isran Noor.(snw/uan)

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved